Viral Pegawai SPBU Hampir Tertipu Pembeli, Dalih Minta Kembalian Padahal Belum Bayar

Rabu, 26 Januari 2022 | 12:18 WIB
Viral Pegawai SPBU Hampir Tertipu Pembeli, Dalih Minta Kembalian Padahal Belum Bayar
Viral Pegawai SPBU Hampir Tertipu Pembeli, Dalih Minta Kembalian Padahal Belum Bayar (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut penjelasan petugas SPBU, pria itu masih kekeuh bahwa ia sudah membayar bensin dengan selembar Rp100 ribu, namun nyatanya uang itu dimasukkan ke saku.

"Dia masih kekeuh katanya udah uangnya udah. Padahal saya sendiri yang merasa dia belum bayar dan saya juga melihat dia memasukkan uangnya ke saku dia lagi," kata pegawai SPBU.

Pelaku masih mencoba untuk beralasan kepada pegawai SPBU itu dan menglur-ulur waktu. Ia tetap tidak mau mengaku.

Pegawai SPBU langsung memanggil satpam untuk memeriksa saku pelaku modus penipuan itu.

Dalam video, pegawai SPBU terlibat cekcok dengan pria tersebut.

Saat satpam datang, pria itu langsung merogoh kembali sakunya. Namun, pegawai SPBU ternyata sudah memergoki bahwa pria itu menggenggam uangnya di tangan.

Viral Pegawai SPBU Hampir Tertipu Pembeli, Dalih Minta Kembalian Padahal Belum Bayar (TikTok)
Viral Pegawai SPBU Hampir Tertipu Pembeli, Dalih Minta Kembalian Padahal Belum Bayar (TikTok)

Pria itu lantas memberanikan diri untuk diperiksa oleh satpam. Ia sudah mengangkat tangannya ke atas, namun pegawai SPBU sudah memergokinya terlebih dahulu.

"Nah, uangnya disimpen di tangan. Saya tunjuk di tangan ada uangnya. Ya guys, hati-hati ya," ujar pegawai SPBU.

"Saya sudah marah banget soalnya keadaan lagi sibuk, sudah antri panjang di belakang," lanjutnya.

Baca Juga: Video Ini Beberkan Rahasia Telur McDonalds yang Bentuknya Sempurna, Publik: Akhirnya Bisa Tidur Nyenyak

Saat sudah tepergok mencoba menipu pegawai SPBU, pria itu kemudian minta maaf  kepada pegawai SPBU lalu membayar uangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI