"Aku juga pernah lihat nih di stasiun Tangerang," balas warganet.
Pada keterangan video, stasiun yang ia rekam adalah stasiun Surabaya Kota. Stasiun ini memang menjadi stasiun tipe terminus, yang merupakan stasiun akhir dan tidak mempunyai kelanjutan jalur rel kereta api.
Selain Surabaya Kota, Stasiun Jakarta Kota, Merak, Anyerkidul, Labuan hingga Ketapang juga merupakan itpe terminus.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah ditonton lebih dari 600 ribu kali di Tiktok. Video tersebut bisa ditonton di sini.