Suara.com - Beberapa bulan warga harus merasakan kenaikan harga minyak goreng hingga tembus 20 ribu rupiah per liter.
Melambungnya harga minyak goreng berdampak pada ekonomi masyarakat. Mereka mengeluhkan tingginya harga minyak goreng.
Pemerintah mengalokasikan dana Rp 7, 6 triliun untuk mensubsidi harga minyak goreng. Per tanggal 19 Januari 2022 kemarin harga minyak goreng turun menjadi 14 ribu rupiah per liter.
Turunnya harga minyak goreng disambut baik oleh masyarakat. Sayangnya masyarakat melakukan panic buying akibat harga minyak goreng turun.
Baca Juga: Heboh! Pamer Kemesraan Bareng Ketiga Istrinya, Anggota DPR: Nikmat Mana yang Kau Dustakan
Warga menyerbu ritel Indomaret dan Alfamart untuk berburu minyak goreng. Beberapa peristiwa terjadi saat warga melakukan panic buying minyak goreng.
Salah satu pengguna media sosial TikTok @123_tiwi membagikan rangkuman peristiwa panic buying minyak goreng.
Rekaman video TikToknya menunjukkan pintu kaca Indomaret pecah karena warga berbondong-bondong membeli minyak goreng.
Kedua, warga mengantrekan minyak goreng yang akan dibeli. Aksi tersebut dilakukan supaya tidak terjadi kerumunan ketika membayar di kasir
Ada pula siasat yang dilakukan oleh ibu-ibu demi membeli minyak goreng berulang kali. Seorang ibu berganti kerudung agar bisa membeli minyak goreng lagi.
Baca Juga: 5 Tips FYP TikTok, Lengkap dengan Rekomendasi Jam Upload
Akibat Warga Heboh Berburu Minyak Goreng
Hal ini dia dilakukan sebab minimarket memberlakukan maksimal. Setiap orang hanya boleh membeli maksimal satu atau dua bungkus minyak goreng.
Guna mengatasi pembeli yang membandel seperti ibu itu sebuah minimarket memberikan tanda. Bagi orang yang telah membeli minyak goreng, mereka harus mencelupkan jarinya ke tinta.
Warganet yang melihat panic buying minyak goreng memberikan komentarnya.
"Apa hanya aku yang santai-santai saja," komentar salah satu warganet.
"Hanya orang-orang yang enggak bisa berpikir panjang. Semua pada menyerbu Indomarey dan lainnya. Padahal masih lama subsidinya nanti ada," tulis yang lain.
"Makanya kalau membeli secukupnya saja. Dikira cuma dia doang yang mau masak," ucap lainnya.
"Pintunya sampai pecah begitu yang ganti siapa?" sahut yang lain.
"Cuma diajang ini, anak, istri, suami, tidak saling mengenal," ungkap pengguna TikTok.
"Ibu-ibu di Bali selow-selow enggak ada yang sampai arogan begitu," timpal warganet lainnya.
Baru beberapa jam diunggah, video ini telah ditonton 1, 6 juta kali oleh pengguna TikTok.
Kontributor : Haqia Alfariz Ramadhani