Suara.com - Seorang gadis yang merupakan anak yatim nekat jalan kaki mencari makan gratis. Ia menangis saat berusaha mencari makan gratis dengan bermodalkan Google Maps.
Cerita menyesakkan ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun TikTok @humairohazizalkat. Hingga berita ini dipublikasikan, video ini sedikitnya telah disaksikan 2 juta kali dan mendapatkan 220 ribu tanda suka.
"Nangis lagi ngedit ini ya Allah," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Jumat (21/1/2022).
Dalam video, gadis yatim itu sedang duduk lemas dan menangis. Ia ternyata baru saja berjalan kaki mencari makan gratis dengan dipandu Google Maps.
Gadis ini mengakui terpaksa melakukan hal itu karena sudah tidak kuat menahan lapar sejak semalam. Ia pun berusaha mencari warung makan yang menawarkan makanan gratis.
"Ini adalah momen di mana dia bilang bahwa cari-cari warung makan gratis di Google Maps karena udah gak kuat menahan lapar dari semalam. Ia betul-betul tak mampu lagi menahan tangis."
Saat mencari warung makan gratis, gadis itu lemas di jalan karena sudah tidak kuat. Ia akhirnya meminta tolong melalui WhatsApp atau WA agar dibantu mencari makan.
"Tapi karena jarak lumayan jauh kalau jalan kaki dan sudah tidak ada tenaga karena lemas, akhirnya mereka meminta tolong lewat WA."
Ayah gadis tersebut telah meninggal dunia. Sedangkan ibunya juga disebut telah meninggalkan dirinya. Alhasil, gadis itu harus tinggal di jalanan dan merasakan kerasnya hidup.
Baca Juga: 8 Potret Rumah Makan Gratis Baim Wong, Langsung Ludes Belum Sejam!
Setiap hari, gadis itu juga mencari makan dari belas kasihan tetangga dan orang-orang. Ia juga kerap tidak makan jika tidak ada yang memberi. Bahkan, minum saja juga harus meminta tetangga.
Kondisinya semakin memprihatinkan karena harus tidur beralas sarung. Ia hanya memiliki 3 helai pakaian untuk kebutuhan sandang sehari-harinya.
"Bayangkan, bapak telah meninggal dan ibu pergi entah kemana. Dia lalu tinggal di jalanan, kadang makan kadang enggak. Tidur di lantai, baju hanya tiga helai."
"Mereka gak punya apa-apa, bahkan air minum pun minta ke tetangga. Tidur hanya beralas sarung. Bantal dipinjamkan. Semua kosong, sendok satu pun mereka gak punya."
Sang gadis mengakui tidak memiliki sanak keluarga. Ia harus berjuang seorang diri untuk bertahan hidup setiap harinya. Perjuangan anak yatim itu tentu menjadi pelajaran berharga.
"Tidak punya sanak saudara satu pun. Sudah bertahun-tahun lamanya dan mereka hadapi sendiri. Perjuangan hidup yang betul-betul tidak mudah."
"Ya Allah betapa dzhalim hamba Mu yang tidak bersyukur atas segala nikmat yang Kau beri. Mengeluh dan mengeluh, tanpa disadari banyak di luar sana yang bahkan untuk makan pun mereka gak mampu."
Terakhir, sosok penolong yang mengunggah video ini memberikan gadis itu makan. Ia juga berpesan kepada warganet untuk menolong anak tersebut jika tanpa sengaja melihatnya, dan berharap yang terbaik.
"Semoga banyak kawan-kawan yang mau membantu kalian ya nak. Makan yang banyak ya sayang. Insyaallah besok kita ketemu lagi. Semoga ada rezeki untukmu yang Allah titipkan. Amin."
Cerita perjuangan anak yatim yang kesulitan mencari makan itu langsung menuai simpati warganet. Banyak yang ikut terharu dan menangis melihat kisah hidup gadis tersebut untuk bertahan hidup.
"Nangis gak ada suaranya itu the real nyesek," sahut warganet.
"Di saat aku bisa memilih makanan, ternyata ada yang kelaparan di luar sana," komentar warganet.
"Insyaallah kalian calon-calon orang sukses ya dek. Amin ya Allah. Harus lebih banyak bersyukur lagi setelah lihat ini," ungkap warganet.
"Dek, semoga kelak kamu bisa sukses ya, merubah nasibmu kini. Sehat selalu, doaku menyertai," doa warganet.
"Ya Allah hancur banget hatiku," aku warganet.
"Ya Allah sedihnya, open donasi kak," saran warganet.
Video ini bisa disaksikan di sini.
Video yang mungkin Anda lewatkan: