Ada Stigma Kantongi Deretan Nama Pengguna Narkoba, Kepala BNN Diminta Sikat Bandar bukan Cuma Artis

Kamis, 20 Januari 2022 | 13:07 WIB
Ada Stigma Kantongi Deretan Nama Pengguna Narkoba, Kepala BNN Diminta Sikat Bandar bukan Cuma Artis
Badan Narkotika Nasional merilis hasil penangkapan pengedar narkotika jenis Sabu di gedung BNN Jakarta, Jumat (20/3). [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anggota Komisi III DPR, Heru Widodo meminta Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Petrus Reinhard Golose mengejar dan menindak para bandar dan pengedar, bukan hanya pengguna. 

Permintaan itu disampaikan Heru seiring banyaknya penangkapan terhadap artis penyalahguna barkoba

Dari catatannya, Heru menghitung sudah 13 selebriti yang ditangkap terkait narkoba. Mulai dari kalangan komika, musisi, dan pemain sinetron.

Bahkan awal 2022 juga dihebohkan dengan penangkapan Ardito Pramono dan Fico Fachriza.

Baca Juga: Soal Pemeriksaan Kapolrestabes Medan Diduga Terima Suap Bandar Narkoba, Ini Penjelasan Propam Polda Sumut

Anggota Komisi III DPR RI Heru Widodo. (Dok : DPR)
Anggota Komisi III DPR RI Heru Widodo. (Dok : DPR)

"Saya ingin sampaikan, jangan sekadar penggunanya pak, jangan sekadar korbannya saja yang ditindak. Justru yang harus kita pendalaman adalah ini tentu pasti ada bandarnya," kata Heru dalam rapat kerja dengan BNN, Kamis (20/1/2022).

Heru menyampaikan adanya stigma di masyarakat yang meyakini bahwa kepolisian dan BNN sudah mengantongi deretan nama  pengguna narkoba. Sehingga hanya menunggu giliran untuk menangkap.

"Ini saya kira perlu pak, kalau memang sudah betul tahu ya langsung saja sikat bandarnya. Jangan kemudian pemakainya ditangkap-tangkapi, tapi bandarnya langsung," ujar Heru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI