Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan emak-emak tengah menyerbu minimarket telah menjadi viral di media sosial. Mereka saling berdesakan demi minyak goreng promo.
Dalam momen yang diunggah oleh akun TikTok @lih_galih, Rabu (19/1/2022), terlihat banyak orang yang berdesak-desakan di kasir.
Menurut informasi yang beredar, minimarket di Indonesia dikabarkan tengah mengadakan promo minyak goreng.
Oleh sebab itu, orang berbondong-bondong untuk membeli minyak goreng yang harganya sedang melonjak naik.
Baca Juga: Pasangan Paruh Baya Terekam Selingkuh di CCTV Toko Tetangga, Warganet: Layangan Mabur
"Kasirnya kuwalahan diserbu mak-mak," tulis keterangan video seperti dikutip Suara.com, Kamis (20/1/2022).
Emak-emak dalam video ini terlihat saling berdesak-desakan di depan kasir. Mereka terlihat tidak saling menjaga jarak.
Mereka tampak berlomba-lomba untuk segera membayar minyak goreng yang sudah mereka ambil.
Mereka terlihat tidak sabar untuk segera mendapatkan minyak goreng. Bahkan, tiak terlihat adanya antrian yang teratur.
Bahkan, sejumlah emak-emak juga ada yang terlihat masuk dalam area kasir demi membeli minyak goreng tersebut.
Baca Juga: Aksi Dua Polisi saat Kawal Kotak Suara, Penuh Perjuangan, Sampai Jatuh Bangun
Emak-emak itu tampaknya telah menyerbu kasir dari berbagai arah. Mereka juga terlihat sangat ramai.
Hal itu karena meja kasir dari ujung ke ujung benar-benar dipenuhi dengan para pembeli minyak promo tersebut.
Tidak hanya para emak-emak, beberapa bapak-bapak pun juga terlihat ikut berdesakan bersama emak-emak di depan kasir.
Wanita yang menjadi kasir minimarket itu tampak kebingungan untuk melayani emak-emak yang menyerbunya.
Di luar minimarket juga masih ada banyak emak-emak yang siap masuk ke minimarket untuk membeli minyak goreng promo.
Video yang telah ditonton 2,8 juta kali itu berhasil menuai perhatian warganet.
"Urusan diskon jangan lawan emak-emak, corona anggap aja ga ada ya mak," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
"Seluruh Indonesia sepertinya nyerbu minyak di Indomaret," ujar salah satu warganet.
"Tenang bu ibu sebentar lagi harga minyak turun seperti biasanya. Makanya dibuat promo karena takutnya rugi pas harga minyak udah normal," tulis warganet.
"Kalau seperti ini, petugas batasi, yang lain tunggu di luar antri. Kasian nanti banyak yang ilang mereka harus ganti," ujar warganet.
"Waduh pada ga pake masker, ga jaga jarak hati-hati covid ibu-ibu," komentar warganet.
"Takut banget ada yang ambil barang gak bayar," imbuh yang lain.