Unggahan tersebut tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.

"Itu difotocopy bukan di print, setauku kalau ngeprint lewat laptop/komputer," komentar warganet.
"Astaghfirullah pagi-pagi dibuat ngakak," imbuh warganet lain.
"Mesinnya be like: buset spesies apaan nih yang gue scan," tulis warganet di kolom komentar.
"Seperti hasil visum korban kekerasan," timpal lainnya.
"Gue pernah nyoba kayak gini malah kesetrum," tambah warganet lain.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah ditonton lebih dari 20 juta kali. Selain itu, unggahannya tersebut juga disukai lebih dari 1,6 juta akun di Tiktok.