China Bersiap Hadapi Ledakan Covid-19 Saat Liburan Imlek

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 17 Januari 2022 | 13:35 WIB
China Bersiap Hadapi Ledakan Covid-19 Saat Liburan Imlek
Ilustrasi covid-19 (pixabay.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

China melaporkan 163 kasus COVID-19 bergejala yang ditularkan secara lokal yang dikonfirmasi pada Minggu (16/1), yakni naik dari 65 kasus sehari sebelumnya, menurut data resmi pemerintah, Senin.

Tidak ada tambahan korban jiwa pada Minggu (16/1) sehingga jumlah kematian akibat COVID-19 di China masih 4.636 orang.

Pada 16 Januari, China daratan memiliki 105.087 kasus terkonfirmasi COVID-19 bergejala, termasuk kasus lokal dan kasus dari luar negeri.

Peningkatan kasus infeksi terbaru terutama didorong oleh lebih banyak kasus di kota Tianjin dan Anyang, di mana varian Omicron telah ditemukan di tengah masyarakat lokal.

Tianjin dan Anyang melaporkan lebih dari 600 kasus lokal COVID-19 bergejala dari wabah saat ini.

Angka itu lebih kecil dari banyak klaster COVID-19 di luar negeri, tetapi pihak berwenang di China masih memberlakukan pembatasan untuk perjalanan di dalam dan ke luar kota. (Sumber: Antara/Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI