Perlu anda ketahui bahwa aset NFT yang dijual oleh Ghozali tidak langsung memiliki harga yang jual yang fantastis, awalnya justru ia menjual foto-fotonya dengan harga 0.001 ETH atau setara dengan Rp 46 ribu.
Dikarenakan banyaknya peminat yang ingin mengoleksi foto Ghozali membuat fotonya kini bernilai miliaran rupiah.
4. Cerita dibalik Foto Selfie Ghozali
Fakta mengejutkan dibalik viralnya Ghozali Everyday adalah alasan ia mengumpulkan foto-fotonya, alasan ia mengumpulkan foto selama 5 tahun adalah untuk kepetingan akademik yang sedang ia jalankan. Ia berniat menggabungkan foto-foto yang ia simpan sebagai gambaran perjalanan yang ia lakukan selama mengenyam pendidikan.
5. Menjadi Miliarder Muda
Fakta tentang Ghozali Everyday yang terakhir adalah saat ini Ghozali menyandang gelar sebagai miliarder muda, jumlah uang yang berhasil ia kumpulkan dengan menjual aset NFT ditaksir senilai Rp13 miliar.
Nah, sekarang kalian sudah tahu siapa Ghozali Everyday, pemuda asal Semarang yang jadi kaya raya karena foto selfie. Demikian adalah ulasan tentang 5 fakta menarik Ghozali Everyday si Miliarder muda, bagaimana? Tertarik juga untuk mulai melakukan transaksi NFT?