“Pendekatan IMS dalam keberlangsungan bisnis adalah untuk menyalakan minat dan kemampuan dalam konteks lokal untuk menanggapi kebutuhan masa depan sehingga rekan media kami bisa lebih percaya diri dalam sisi bisnis. Kami menawarkan dukungan yang disesuaikan untuk kebutuhan mitra uuntuk tindakan-tindakan berarti yang bisa memaksimalkan teknologi untuk memanfaatkan kemajuan teknologi,” kata Clare Cook, Penasihat Bisnis Media, IMS, dalam presentasi yang disampaikan melalui pertemuan virtual langsung dari Inggris.
Tahu Audiens Anda
Lokakarya ini mendorong media lokal untuk memulai ikhtiarnya dengan focus pada pembangunan audiensi. Pengetahuan tentang audiens ini akan memperkuat operasi media. Memahami audiens akan membantu media membangun ikatan dengan pembaca atau pemirsa.
Emilie Lehmann Jacobsen, Penasihat IMS, menjelaskan tentang pentingnya mengetahui audiens ini melalui riset audiens. Riset audiens adalah untuk mengetahui siapa mereka yang membaca, mendengarkan, menyimak, atau mengakses konten. Riset juga bisa mengetahui kapan audiens mengakses konten, bagaimana konten diterima, apakah mereka tahu tentang konten, dan apa saja pengalaman mereka dengan konten.
“Riset audiens akan menolong Anda untuk tahu tiga elemen dasar, kesadaran (berapa banyak – dan siapa – tahu Anda?), jangkauan (berapa banyak – dan siapa – yang dijangkau?), dan kepercayaan (berapa banyak – dan siapa – yang mempercayai media Anda?). Ketiganya sendiri bisa menolong Anda untuk memahami di mana dia berposisi di pasar – dan laporan mana yang kamu harus bangun dengan audiens yang ada dan potensial di masa depan,” kata Emilie Lehmann Jacobsen.
Sementara Suara.com sendiri menekankan pada beberapa aspek yang harus lebih digali dari pendekatan Enam Pilar yakni pengembangan produk dan pemasukan. Suara.com mengerahkan beberapa ahli untuk berbicara kepada peserta lokakarya. Selain COO Suwarjono, Suara.com juga menghadirkan Dimas Sagita, Head of Social Media and Traffic Growth; Rendy Sadikin, Kepala Biro Yogyakarta Suara.com, dan Bram Bravo, Digital Ad Ops & Programmatic Manager. Juga hadir pakar branding Edy SR untuk menjelaskan mengenai pentingnya strategi branding pada media lokal.
Dimas Sagita menjelaskan media sosial dan aplikasi harus dimiliki dalam rangka membangun konten dan mendistribusikannya dengan lebih efektif. Secara umum, Dimas menyebutkan beberapa jalur distribusi konten mulai dari yang web-based seperti push notification, media social (Google, Facebook, YouTube, Instagram, TikTok, dan lain-lain) dan agregator.
“Agregator saat ini semakin ditinggalkan karena efektivitasnya dirasa semakin menurun, sementara platform seperti Google dan Facebook semakin efektif dalam menyebarkan konten dan di saat yang sama juga untuk meraih pemasukan,” kata Dimas.
Sementara Suwarjono menambahkan, tantangan pengelola media digital sangat besar. Ekosistem digital dan bisnis yang dikuasai platform, membuat pengelola media perlu memikirkan bisnis beyond media. “Saat ini muncul sumber-sumber revenue baru yang perlu diikuti. Dari iklan programmatic, revenue sharing dengan platform, hingga agregator. Juga model-model pendapatan dari layanan jasa, komunitas hingga data yang sangat beraneka ragam,” katanya.
Lokakarya ini akan ditutup dengan sesi rencana aksi untuk masing-masing media. Media lokal diharapkan bisa memikirkan rencana riset audiens, menentukan pilihan konten, memilih jalur distribusi yang sesuai, model bisnis yang pas, dan tentu, jalur pemasukan.