Mungkin pria tersebut sangat panik hingga tak sadar membawa buah rambutan bukan ponsel seperti orang lainnya.
Cuitan pengguna Twitter @ffikriawan ramai dibanjiri komentar warganet.
"Justru ini lebih visioner. Di luar terus ngapain? Yang bawa laptop lanjut kerja, dia nyantai nyemil rambutan," komentar salah satu warganet.
"Makanan lebih penting dibanding gawean (pekerjaan)," tulis yang lain.
"Gue bawa hp doang, laptop ditinggal malah wkwk," ucap lainnya.
"Disangka penangkal gempa kali," cuit yang lain.
"Antara panik sama nanggung saja itu rambutan masih banyak," timpal warganet lainnya.
Beberapa warganet juga membawa makanan bukan barang berharga mereka saat gempa terjadi.
"Temen gue gempa-gempa bawa nasi bungkus," ujar seorang pengguna Twiter menyertakan foto temannya.
Baca Juga: Selain Jakarta, Gempa Banten 6,7 M Terasa Hingga Bandung dan Lampung
"Temen gue lagi minum es cendol di pantry, yang lain keluar gedung bawa barang penting kaya hp. Eh dia bawa es cendol hp nya ditinggal," imbuh lainnya.