BMKG Imbau Warga Waspadai Gempa Susulan Banten

Jum'at, 14 Januari 2022 | 16:42 WIB
BMKG Imbau Warga Waspadai Gempa Susulan Banten
Ilustrasi gempa bumi. (Antara/ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gempa bumi berkekuatan 6,7 Magnitudo mengguncang wilayah Sumur, Banten, Jumat (14/1/2022) pukul 16.05 WIB. Berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG, titik gempa terjadi di 52 Km Baratdaya Sumur, Benten, dengan kedalaman 10 Km.

BMKG menyampaikan, gempa ini tidak berpotensi tsunami. Namun warga di sekitar diimbau untuk waspada gempa susulan.

"Hati-hati terhadap gempa susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG di situs bmkg.go.id.

Sementara itu, gempa juga dirasakan oleh warga di sebagian wilayah Jakarta. Seperti di kawasan perkantoran Kuningan, Jakarta Selatan, para karyawan perkantoran tampak berhamburan keluar saat terjadi gempa.

Baca Juga: Guncangan Gempa di Banten Terasa hingga Jakarta, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

"Gempanya terasa cukup kuat," ujar Robby salah seorang karwayan kantor perusahaan swasta di Kuningan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI