Ingin Persiapan MotoGP 2022 Berjalan Baik, Jokowi Ingatkan Tidak Ada Lagi Unboxing Ilegal Saat Superbike 2021

Kamis, 13 Januari 2022 | 17:31 WIB
Ingin Persiapan MotoGP 2022 Berjalan Baik, Jokowi Ingatkan Tidak Ada Lagi Unboxing Ilegal Saat Superbike 2021
Presiden Joko Widodo mengendarai sepeda motor Kawasaki W175 custom saat melaksanakan kunjungan kerja di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Kamis (13/1/2022). ANTARA FOTO
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mulai dari imigrasi, protokol kesehatan. Bea Cukai yang ada di sana, saya minta betul-betul semuanya dilakukan secara profesional dengan kecepatan yang cepat.

Pastikan betul-betul penerimaan kita tidak ruwet, semua bisa serba cepat, tapi kepastian harus aman dari Covid-19," tutur Jokowi

Selain itu Kepala Negara itu juga meminta jajaran memastikan moda transpotasi dari bandara atau dari Kupang menuju ke Mandalika betul-betul terhitung betul kebutuhannya. 

"Sehingga jangan sampai kita kelola 63 ribu bukan barang mudah, in belum yang diluar mungkin masyarakat yang ingin datang. Moto GP penggemar banyak, sangat banyak," katanya m

Sebelumnya, dalam gelaran World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 19-21 November 2021 lalu, panitia lokal dari Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dikabarkan membuka boks kargo Ducati secara ilegal.

Sebelumnya, saat persiapan pelaksanaan seri ke-13 WSBK 2021 muncul kabar tak mengenakan setelah peralatan dan logistik yang mendarat di Sirkuit Mandalika dibongkar pada Selasa (9/11/2021).

Melansir Speedweek, Kamis (11/11/2021), pihak Ducati marah besar dengan kejadian itu. Mereka mengamuk dan panitia lokal yang kedapatan membongkar boks kargo dikabarkan telah dipecat.

Boks kargo seharusnya hanya boleh dibuka bea cukai dan tim pemilik untuk mencegah spionase serta manpulasi industri.

"Kami sangat menyesal, kejadian ini di luar kendali kami. "Karyawan itu sudah dipecat," kata Direktur Eksekutif WSBK Gregorio Lavilla dikutip dari Speedweek.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Kesiapan Homestay Jelang Gelaran MotoGP Mandalika, Pemilik: Sulit Diungkapkan dengan Kata-kata

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI