Jokowi Pastikan Vaksinasi Booster Gratis, Kelompok Rentan dan Lansia Mulai Disuntik Besok

Selasa, 11 Januari 2022 | 14:09 WIB
Jokowi Pastikan Vaksinasi Booster Gratis, Kelompok Rentan dan Lansia Mulai Disuntik Besok
Presiden Joko Widodo atau Jokowi. [Dok. BPMI Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan vaksinasi booster akan dimulai, Rabu (12/1/2022), besok.
Hal ini dikatakan Jokowi dalam jumpa pers, Selasa (11/1/2022).

"Mulai tanggal 12 Januari 2022, pemerintah akan melaksanakan vaksinasi ketiga dengan prioritas bagi lansia dan kelompok rentan," ujar Jokowi 

Vaksinasi booster, kata Jokowi, diberikan sebagai upaya meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat mengingat adanya varian baru Covid-19.

"Upaya ini penting dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat mengingat virus covid-19 yang terus berputar," ucap dia.

Baca Juga: Kapolri Tinjau Vaksinasi Anak dan Lansia di Gedung Graha Wangsa Bandar Lampung

Jokowi pun memutuskan pemberian vaksin booster gratis kepada masyarakat.

"Untuk itu saya telah memutuskan pemberian vaksin ketiga ini gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia, karena sekali lagi saya tegaskan keselamatan rakyat adalah yang utama," papar Jokowi.

Lebih lanjut, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebut syarat dan ketentuan yang dibutuhkan untuk menerima vaksinasi ketiga atau booster yakni adalah calon penerima sudah menerima vaksinasi dosis kedua lebih dari 6 bulan sebelumnya.

"Meski sudah divaksin saya mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan memakai masker menjaga jarak mencuci tangan, karena vaksinasi  dan disiplin protokol kesehatan merupakan kunci dalam mengatasi pandemi Covid-19," katanya. 

Baca Juga: Pemkot Tangerang Susun Rencana Vaksinasi Booster Buat Lansia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI