Suara.com - Aksi seorang pemuda yang memborong barang satu supermarket telah menjadi viral di media sosial. Pasalnya, ia memborong barang untuk alasan yang mulia.
Aksinya itu diunggah melalui akun Tiktoknya @williesalim, Minggu (9/1/2022). Hingga berita ini ditulis, video tersebut telah ditonton 7,6 juta kali dan disukai lebih dari 639 ribu warganet.
"Borong supermarket di mall! Ikut yuk," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Senin (10/1/2022).
Borong belanjaan satu supermarket
Dalam video, pemuda itu datang ke supermarket bersama seorang ibu dan seorang bapak. Mereka merupakan pengurus sebuah panti asuhan.
Pemuda ini lalu membuat sebuah lingkaran dengan plester berwarna merah di supermarket tersebut. Lingkaran dibuatnya untuk menaruh barang-barang yang akan dibelinya.
"Semua barang yang muat dalam lingkaran ini aku yang bayar. Aku udah siapin lingkaran yang super besar bisa muat 50 orang. Ayo guys mari kita borong," ucap pemuda ini.
Pemuda ini lalu membantu bapak dan ibu pengurus panti untuk memasukkan beras 5 kg ke dalam satu troli hingga penuh.
Selanjutnya, pemuda bernama Willie Salim itu lalu beraksi untuk membantu mengambil gula pasir dan dimasukkan ke dalam satu troli hingga troli itu penuh.
Baca Juga: Modus Traktir Makan, Motor Pengemudi Ojek Online Dibawa Kabur Pelanggannya

"Masyaallah gak nyangka," ucap ibu pengurus panti tersebut saat memasukkan gula ke dalam troli.