8 Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia, Hal-Hal yang Selalu ada saat Imlek!

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 10 Januari 2022 | 11:34 WIB
8 Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia, Hal-Hal yang Selalu ada saat Imlek!
Tradisi Imlek di Indonesia, Ilustrasi imlek (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahun Baru Imlek 2022 ini akan jatuh pada tanggal 1 Februari 2022. Seperti yang kita ketahui bahwa tradisi perayaan Imlek di Indonesia sudah dilakukan secara turun temurun. Mulai dari pertunjukan Barongsai, membagikan angpao dan jajanan khas pada perayaan Imlek.

Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang 8 tradisi perayaan Imlek di Indonesia, mari simak!

8 Tradisi Imlek di Indonesia

Menyadur pada berbagai sumber, berikut adalah 8 tradisi perayaan Imlek di Indonesia yang perlu anda ketahui:

Baca Juga: Imlek 2022: Perbedaan Barongsai dan Liong

1.       Kumpul Keluarga

Sama halnya dengan perayaan-perayaan tahun baru pada umumnya, Tahun baru Imlek pun tradisi kumpul bersama keluarga juga kerap dilakukan. Masyarakat Tionghoa di Indonesia bertemu dengan keluarga sambil makan bersama di malam Imlek. Kemudian dilanjutkan dengan sembahyang di klenteng.

2.       Pesta Kembang Api

Kurang lengkap rasanya ketika melakukan sebuah perayaan tanpa adanya pesta kembang api, pesta kembang api juga menjadi salah satu tradisi perayaan Imlek di Indonesia yang sampai saat ini masih dilestarikan.

3.       Pertunjukan Barongsai

Baca Juga: Apa Beda Barongsai dan Liong? Tarian yang Selalu Muncul Saat Imlek

Sejumlah seniman beraksi memainkan barongsai saat berlangsungnya Car Free Day di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (26/1). [Suara.com/Alfian Winanto]
Ilustrasi Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia - Sejumlah seniman beraksi memainkan barongsai saat berlangsungnya Car Free Day di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (26/1). [Suara.com/Alfian Winanto]

Tradisi Imlek selanjutnya adalah pertunjukan barongsai. Tradisi satu ini merupakan salah satu tradisi populer dan dilakukan di seluruh dunia pada saat perayaan Imlek. Barongsai juga menjadi perayaan yang sangat melekat erat dengan kultur Tionghoa, termasuk di Indonesia.

4.       Ornamen Serba Merah

Dalam kepercayaan Tionghoa, warna merah dipercaya sebagai warna pembawa keberuntungan atau pembawa rezeki bagi masyarakat Tionghoa. Selain itu, warna merah juga melambangkan kekuatan dan kesejahteraan.

5.       Membagikan Angpao

Ilustrasi angpao (shutterstock)
Ilustrasi Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia - Ilustrasi angpao (shutterstock)

Angpao menjadi hal yang paling ditunggu pada saat tahun baru Imlek, terlebih bagi anak-anak dan remaja tradisi bagi-bagi angpao adalah momen yang sangat dinanti-nanti. Angpao ini sebagai simbol pemberian rezeki kepada anak-anak dan orang tua.

Dalam tradisi Imlek , angpao hanya boleh diberikan kepada orang-orang yang belum menikah saja. Lalu, pemberi angpao adalah mereka yang sudah menikah. 

6.       Kue Keranjang

Kue Keranjang khas Imlek. (Shutterstock)
Ilustrasi Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia - Kue Keranjang khas Imlek. (Shutterstock)

Di Tiongkok, memakan kue keranjang yang disediakan pada saat perayaan Imlek dianggap sebagai simbol rejeki yang lebih baik di tahun baru, beberapa contoh kue keranjang saat perayaan Imlek adalah Nian Gao, Jiaozi, kuaci, manisan dan jeruk.

7.       Membersihkan Rumah

Salah satu tradisi Imlek di Indonesia yang tidak pernah terlupakan juga adalah membersihkan rumah dan klenteng. Dalam kepercayaan Tionghoa, membersihkan rumah sebelum Imlek, dipercaya akan membuang segala keburukan dan penghalang bagi hal baik.

Tradisi Imlek dengan membersihkan rumah juga akan dipercaya memperlancar datangnya keberuntungan dan rejeki.

8.       Beribadah

Tradisi Imlek yang terakhir adalah beribadah dan mendoakan leluhur yang sudah meninggal, prosesi peribadatan dapat dilakukan di rumah masing-masing maupun di kuil. Adapun sesembahan yang diberikan selama proses ibadah, antara lain daging, buah-buahan, kue, teh dan arak.

Demikian adalah ulasan tentang 8 tradisi perayaan Imlek di Indonesia. Selamat Tahun Baru Imlek 2022 untuk yang merayakan. Gong Xi Fa Cai !

Kontributor : Dhea Alif Fatikha

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI