Suara.com - Kamu anak IPA tapi ingin kuliah di jurusan yang tidak ada fisika?. Bukan tidak mungkin untuk memilih jurusan kuliah yang tidak ada fisika. Kamu bisa mempelajari bidang-bidang tertentu yang dibutuhkan di lapangan kerja dan tetap bisa menghindari fisika.
Ternyata ada beberapa jurusan di perguruan tinggi yang tidak menyertakan mata kuliah fisika. Dikutip dari Campuspedia.id, berikut daftar jurusan kuliah yang tidak ada fisika.
1. Statistika
Kalau kamu lebih tertarik dengan matematika, silahkan memilih jurusan statistika. Jurusan ini termasuk jurusan kuliah yang tidak ada fisika dalam kurikulumnya. Fokus jurusan ini ada pada pemahaman logika matematika, kemampuan untuk mengalanisis data mengorganisir data, memecahkan masalah, dan kamu akan mendapatkan mata kuliah yang fokus ke peningkatakan kemampuan komunikasi.
Jurusan statistika akan membuatmu mendalami ilmu matematika terapan secara lebih jauh. Di Indonesia, jurusan statistika terdapat di Universitas Airlangga, Universitas Diponegoro, Universitas Hasanuddin, Institute Pertanian Bogor, dan juga Universitas Gadjah Mada.
2. Jurusan Sistem Informasi
Jurusan sistem informasi juga merupakan jurusan kuliah yang tidak ada fisika di dalam mata kuliahnya. Di jurusan ini Anda akan memperoleh pengembangan kemampuan dan ilmu pengetahuan di bidang teknik industri informatika.
Oleh karena itu, mata kuliah yang akan Anda lewati seputar pemrogaman, manajemen, belajar mengenai sistem komputer, tata kelola dan teknologi informasi, sampai dengan pembuatan perangkat lunak.
Di sini, pemahaman logika matematika menjadi dasar penting untuk memahami penerapan ilmu sistem informatika. Anda bisa mendaftar ke Universitas Gunadarma, Universitas Bina Nusantasa, dan Universitas Indonesia untuk berkuliah di jurusan sistem informasi ini.
Baca Juga: 5 Jurusan Kuliah yang Tidak Ada Matematika
3. Teknik Informatika
BERITA TERKAIT
Kemenpar Pastikan UKT di Poltekpar Tidak Naik Meski Ada Efisiensi Anggaran: Masih Rp2,05 Juta per Semester
12 Maret 2025 | 21:39 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI