Klarifikasi soal Cuitan Kontroversial, Ferdinand Hutahaean: Sedang Down, Hampir Pingsan

Aprilo Ade Wismoyo Suara.Com
Rabu, 05 Januari 2022 | 11:24 WIB
Klarifikasi soal Cuitan Kontroversial, Ferdinand Hutahaean: Sedang Down, Hampir Pingsan
Ferdinand Hutahaean. [YouTube Ferdinand Hutahaean]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pegiat media sosial Ferdinand Hutahaean sedang ramai mendapat sorotan publik, khususnya warganet. Hal itu setelah ia membuat status 'Kasihan sekali Allahmu ternyata lemah harus dibela. Kalau aku sih Allahku luar biasa maha segalanya'.

Gara-gara cuitan tersebut, Ferdinand dituding sedang menistakan Tuhan oleh beberapa pihak.

Melansir Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, Ferdinand pun mengaku bahwa statusnya di Twitter @FerdinandHaean3 tersebut sedang ramai dibahas banyak orang.

Dia pun merasa perlu memberikan klarifikasi mengapa sampai membuat cuitan seperti itu.

Baca Juga: Australia Punya Sarjana Pertama yang Hidup dengan Down Syndrome

"Bahwa cuitan saya itu kisahnya saya tidak sedang menyasar kelompok tertentu, agama tertentu, orang tertentu, atau kaum tertentu, tetapi saya dalam kondisi down kemarin saya juga hampir pingsan, saya tidak perlu becerita masalah saya," kata Ferdinand dikutip dari Wartaekonomi.co.id, Rabu (5/1).

Menurut mantan politikus Partai Demokrat tersebut, soal status Allahmu lemah, Allahku luar biasa, merupakan dialog imajiner antara pikiran dan hatinya.

Ferdinand Hutahaean. [YouTube Ferdinand Hutahaean]
Ferdinand Hutahaean. [YouTube Ferdinand Hutahaean]

Ferdinand menekankan, cuitan tersebut tidak dimaksudkan untuk menjelakkan kelompok agama tertentu.

"Bahwa ketika pikiran saya down saya berkata kepada saya 'hei Ferdinand kau akan hancur Allahmu lemah tidak akan bisa membela kau', tetapi hati saya berkata 'oh tidak pikiran Allahku kuat, Allahku tidak perlu dibela saya harus kuatlah' kira-kira seperti itu intinya," kata Ferdinand menegaskan.

Sebelumnya, Ferdinand membuat status kontroversial yang membuatnya digeruduk warganet. Status tersebut dibuat pada Selasa, 4 Januari 2022 pukul 10.54 WIB.

Baca Juga: Penggemar Pakai Namanya Buat Anak, Gofar Hilman Terharu

"Kasihan sekali Allahmu ternyata lemah harus dibela. Kalau aku sih Allahku luar biasa, maha segalanya, Dialah pembelaku selalu dan Allahku tak perlu dibela," ucap Ferdinand.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI