"Minat jadi baby sister anak arwah," tulisan dalam video itu seperti dikutip Suara.com, Selasa (04/01/2022).
Hingga kini video tersebut telah ditonton 9,2 juta kali oleh pengguna TikTok. Video ini pun banjir komentar warganet.
"Yah mungkin ini alasan ya dia keluar dari kerjaan, jam tidur dan mental terganggu," ucap seorang warganet.
"Plot twist baby sister sengaja nikah biar ada alasan buat keluar dari pekerjaannya, karena sudah enggak sanggup diganggu," komentar yang lain.
"Efek pandemi banyak yang sakit mental," tulis lainnya.
"Kalau 10 juta saya enggak mau tapi kalau 10 M perbulan hayuk gas," timpal warganet lain.
Tak sedikit warganet yang ternyata minat menjadi pengasuh boneka anak arwah ini.
"Kak aku mau jadi perawatnya buat bantu-bantu mama gajinya," komentar salah satu pengguna TikTok.
"Aku mau kak, siapa tahu merawat Alejandro aku bisa hamil? Aku berumah tangga sudah 10 tahun belum hamil-hamil kak," tulis yang lain.
Baca Juga: Bukan Lagi Dirawat Layaknya Anak, Mungkinkan Seseorang Menikahi Spirit Doll?
"Aku mau dong. Dimana aku menganggur dan suka sama hal yang mistik," ucap lainnya.