Viral Sultan Gadungan yang Buang Uang dari Tebing Ditangkap Polisi, Ini Faktanya

Selasa, 04 Januari 2022 | 11:01 WIB
Viral Sultan Gadungan yang Buang Uang dari Tebing Ditangkap Polisi, Ini Faktanya
Viral Cowok Ini Buang Uang Dari Tebing Demi Pamer Level Kesultanannya. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Juni 2021 masih naik motor sewaan kemana-mana, akhir 2021 udah jadi sultan muda!" tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Minggu (19/12/2021).

Dalam video, cowok itu sedang menikmati pemandangan lautan dari atas tebing. Ia tiba-tiba ditanya oleh seseorang mengenai level "sultan" dirinya.

Sang cowok pun langsung menunjukkan kekayaannya. Ia memegang segepok uang pecahan Rp 100 ribu yang diduga mencapai jutaan rupiah.

Viral Cowok Ini Buang Uang Dari Tebing Demi Pamer Level Kesultanannya. (TikTok)
Viral Cowok Ini Buang Uang Dari Tebing Demi Pamer Level Kesultanannya. (TikTok)

Cowok ini kemudian menjawab level kekayaannya dengan melempar uangnya dari tebing. Uang segepok yang mencapai jutaan rupiah itu pun berjatuhan ke lautan.

Tak sampai di situ, sang cowok juga menantang Raffi Ahmad sampai Indra Kenz yang terkenal sebagai sultan. Ia bertanya apakah keduanya bisa melakukan hal serupa.

"Nih, ini tebing. Ini duit asli nih, segepok. Nih, segini sultannya gue. Raffi Ahmad Indra Kenz bisa gak? Senggol loe?" jawab cowok tersebut.

Video yang mungkin Anda lewatkan:

Baca Juga: Viral Pemuda Sholat di Dalam Gerbong Kereta, Tindakannya Picu Perdebatan Netizen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI