Suara.com - Selama tahun 2021 pemerintah memberikan bantuan sosial (bansos) melalui beberapa instansinya untuk membantu masyarakat tetap bertahan selama pandemi covid-19. Ada banyak bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021.
Jika dibuat dalam daftar maka daftar bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021 cukup panjang. Program bantuan itu misalnya ada Program Bantuan Tunai 2021 dan Bantuan Sembako. Mari kita lihat daftar bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021 di bawah ini.
Program Bantuan Tunai 2021
Daftar bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021 kategori program bantuan tunai 2021 antara lain:
Baca Juga: 2022 Sudah di Depan Mata, Masihkah Ada Bansos?
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
Program PKH diberikan kepada 10 juta kepala keluarga. Dana yang disalurkan kepada program bantuan tunai ini sebesar Rp 28,7 triliun. Dana disalurkan melalui Bank Himbara maupun kantor pos, sehingga tidak ada potongan apapun.
Empat Bank BUMN atau Himbara yang dilibatkan adalah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Dana diberikan dalam empat tahap, yaitu bulan Januari, April, Juli, dan Oktober. Rincian bantuan total adalah sebagai berikut:
- Ibu hamil Rp 3 juta / tahun
- Anak usia dini Rp 3 juta / tahun
- Penyandang disabilitas berat Rp 2,4 juta / tahun
- Lansia 70 tahun ke atas Rp 2,4 juta / tahun
- SD/MI/Sederajat Rp 900 ribu / tahun
- SMP/MTs /Sederajat Rp 1,5 juta / tahun
- SMA/MA/Sederajat Rp 2 juta / tahun
2. Bantuan Sosial Tunai (BST)
Program BST disalurkan kepada 10 juta kepala keluarga di seluruh Indonesia. Uang tunai yang diberikan sebesar Rp300 ribu selama 4 bulan, yaitu Januari, Februari, Maret, dan April.
Baca Juga: Memasuki Akhir Tahun, Risma Minta Pemda Percepat Pencairan Bansos
BST sempat diperpanjang pada Mei-Juni dan dana yang disalurkan sebesar Rp 600 ribu dibayarkan sekaligus.
Pemerintah juga memberikan bantuan tunai dengan program insentif kartu prakerja. Peserta yang lolos seleksi kartu prakerja mendapatkan insentif sebesar Rp3,5 juta. Rincian bantuannya adalah sebagai berikut:
- Bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta
- Dana insentif pasca-pelatihan selama 4 bulan Rp 2,4 juta atau Rp 600 ribu per bulan
- Dana insentif pengisian 3 survei evaluasi sebesar Rp 150 ribu.
Bantuan langsung tunai (BLT) subsidi gaji diberikan kepada masyarakat sebesar Rp 1 juta per orang. Bantuan ini disalurkan pada pekerja / buruh di 5114 kabupaten di 34 provinsi di Indonesia.
5. BPUM (Bantuan produktif usaha mikro) atau BLT UMKM
Bantuan produktif usaha mikro diberikan kepada pemilik usaha sebesar Rp 1,2 juta. Tahap pertama direalisasikan pada bulan Juli 2021 kepada 9,8 juta pelaku usaha, dana yang direalisasikan sebesar Rp 11,7 triliun. Tahap kedua direalisasikan pada September 2021 dengan anggaran sebesar Rp3,4 triliun.
6. Bantuan Langsung Tunai Pedagang Kaki Lima (PKL)
BLT Pedagang kaki lima yang disalurkan rinciannya adalah sebagai berikut:
- Rp 1 juta untuk pedagang kaki lima
- Rp 1,2 juta untuk pemilik warung
Bantuan disalurkan melalui kantor Polres atau Kodim setempat. Bantuan ini diberikan kepada pedagang kaki lima dan pemilik warung yang masuk ke dalam klaster perlindungan sosial dalam program pemulihan ekonomi.
Program Bantuan Non Tunai / Sembako 2021
Program bantuan non tunai dalam bentuk sembako hingga subsidi juga disalurkan oleh pemerintah kepada masyarakat secara bertahap. Berikut daftar bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021 dalam kategori program bantuan non tunai / sembako 2021:
1. Program Kartu Sembako
Program ini diberikan kepada 18,8 juta kepala keluarga. Bantuan diberikan secara bertahap dengan nilai sebesar Rp200 ribu per bulan. Bantuan disalurkan dari Januari sampai Desember 2021 melalui Bank BUMN yang ditunjuk pemerintah, antara lain BRI, Mandiri, BNI, dan BTN.
Bantuan ini direalisasikan pada Januari-Mei 2021 dengan anggaran sebesar Rp3 triliun. Subsidi kuota internet diberikan kepada:
- Siswa PAUD sebesar 7GB/bulan
- Siswa SD-SMA sebesar 10GB/bulan
- Pendidik PAUD-SMA sebesar 12 GB/bulan
- Mahasiswa / dosen sebesar 15 GB/bulan
Pemerintah juga memberikan diskon listrik kepada masyarakat. Diskon diberikan sampai 50 persen kepada pelanggan kelompok rumah dengan tegangan listrik sebesar 450-900 Volt Ampere (VA), bisnis, dan industri kecil.
Demikian itu daftar bansos pemerintah yang cair sepanjang 2021. Apakah kalian termasuk dalam penerima manfaat bantuan sosial di atas?
Kontributor : Mutaya Saroh