Positif Covid-19 Indonesia Tambah 92 Orang, DKI Jakarta Kasus Terbanyak

Erick Tanjung Suara.Com
Minggu, 26 Desember 2021 | 18:22 WIB
Positif Covid-19 Indonesia Tambah 92 Orang, DKI Jakarta Kasus Terbanyak
Ilustrasi Covid-19 (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyatakan jumlah orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah 92 kasus. DKI Jakarta sebagai penyumbang kasus terbanyak secara nasional yakni 47 kasus.

Berdasarkan data Satgas pada Minggu (26/12/2021), penyumbang kasus positif tertinggi selanjutnya Jawa Barat sembilan kasus, DI Yogyakarta tujuh kasus, Jawa Timur lima kasus, Papua Barat lima kasus dan Jawa Tengah empat kasus.

Hal tersebut menjadikan secara keseluruhan jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 4.261.759 kasus tersebar di seluruh penjuru negeri.

Satgas Covid-19 menyebutkan bahwa jumlah kasus aktif di Indonesia kembali menurun. Tercatat total kasus aktif di seluruh Indonesia kini sebanyak 4.655 kasus setelah kembali turun sebanyak 58 kasus.

Baca Juga: Update 25 Desember: Positif Covid Bertambah 255 Kasus

Lebih lanjut, Covid-19 juga turut meningkatkan jumlah orang yang meninggal. Kasus kematian hanya bertambah sebanyak dua jiwa menjadikan total angka kematian di Tanah Air sebanyak 144.055 jiwa.

Jumlah pasien yang sembuh dari virus tipe SARS-CoV-2 tersebut juga terus mengalami peningkatan yang signifikan. Tercatat hingga hari ini sebanyak 4.113.049 orang sembuh setelah bertambah sebanyak 148 orang.

Menurut catatan Satgas Covid-19, daerah yang banyak menyumbang kasus sembuh tertinggi yaitu Jawa Barat 33 orang, DKI Jakarta 24 orang, Papua Barat 16 orang, Jawa Tengah 16 orang dan Jawa Timur 13 orang.

Selanjutnya sebanyak 174.818 spesimen dari beragam tes Covid-19 telah diperiksa dan 1.746 orang telah masuk ke dalam kategori suspek, dengan positivity rate spesimen harian 0,07 persen dan tingkat positivity rate orang harian adalah 0,08 persen.

Menurut Satgas Covid-19, seluruh komponen dalam masyarakat harus lebih disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan serta tidak melakukan mobilitas di luar rumah bila tidak ada kepentingan yang mendesak guna mencegah penularan kasus lebih meluas. (Antara)

Baca Juga: Ketua DPRD DKI Kritik Seremoni Pembagian Dana Bantuan Parpol: Seolah-olah Inisiatif Anies

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI