Jadwal Pengumuman Hasil SKD SKB CPNS 2021 Hari Ini, Cek Masa Sanggahnya!

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 23 Desember 2021 | 19:30 WIB
Jadwal Pengumuman Hasil SKD SKB CPNS 2021 Hari Ini, Cek Masa Sanggahnya!
Jadwal Pengumuman Hasil SKD SKB CPNS 2021 Hari Ini, Cek Masa Sanggahnya! - Peserta mengikuti pengarahan saat menjalani SKB CASN di lantai 4 Gedung Cisadane Kota Tangerang, Senin (5/10/2020). (Foto: Alwan/Bantennews.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadwal pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021 atau hasil akhir seleksi CPNS 2021 telah dirilis hari ini, Kamis 23 Desember 2021 oleh panitia seleksi. Lalu kapan masa sanggahnya?

Rencananya jadwal pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021 diumumkan pada awal Desember namun informasi terbaru menyebut ada perubahan. 

Sebelumnya, hasil Seleksi kompetensi dasar (SKD) dan seleksi kompetensi bidang (SKB) penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2021 tahap 1 diumumkan pada Kamis, 9 Desember 2021 dan Jum'at, 10 Desember 2021. Jadwal tersebut dilaksanakan sesuai Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 13515/B-KS.04.01/SD/K/2021 perihal Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Non Guru Tahun 2021. 

Namun dalam surat terbarunya, bernomor 18256/B-KS.04.01/SD/K/2021 yang terbit pada 17 Desember 2021 menjelaskan bahwa ada perubahan jadwal pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021. Bagaimana isi surat tersebut?

Baca Juga: 57 Link Pengumuman Hasil Seleksi CPNS 2021 di Kementerian dan Pemda

Rincian Jadwal Pengumuman Hasil SKD SKB CPNS 2021

Pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021 dapat dilihat juga di akun SSCCASN. Caranya cukup dengan masuk ke website sscasn.bkn.go.id.

Setelah membuka halaman website, Anda bisa langsung login dan melihat status ujiannya. Untuk peserta yang dinyatakan lolos SKD SKB CPNS 2021 berpeluang mendapatkan status sebagai CPNS. Peserta nantinya akan memperoleh Nomor Induk Pegawai Negeri Sipil (NIP) setelah melengkapi kelengkapan dokumen.

Jika sudah lolos, Anda harus mengikuti proses selanjutnya yang ditetapkan setelah jadwal pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021 diumumkan adalah sebagai berikut: 

  • Pengolahan/Integrasi Hasil SKD dan SKB: 13 - 14 Desember 2021
  • Rekonsiliasi Integrasi Hasil SKD dan SKB: 15 - 17 Desember 2021 dan 20 Desember 2021
  • Penyampaian Hasil Integrasi SKD dan SKB: 21 - 22 Desember 2021
  • Pengumuman Hasil Seleksi oleh PPK Instansi: 23 - 24 Desember 2021
  • Masa Sanggah Hasil SKD SKB CPNS: 25 – 27 Desember 2021
  • Jawab Sanggah Hasil SKD SKB CPNS: 25 Desember 2021 – 3 Januari 2022
  • Pengumuman Pasca Sanggah Hasil SKD SKB CPNS: 4 – 6 Januari 2022
  • Penyampaian Kelengkapan Dokumen dan pengisian DRH: 7 - 21 Januari 2022
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Januari 2022 – 22 Februari 2022

Penting untuk diketahui, jadwal masa sanggah Hasil SKD SKB CPNS 2021 tersebut merupakan waktu di mana peserta ujian seleksi CPNS yang tidak lolos SKD-SKB dan merasa ada kesalahan dalam penetapan tersebut untuk melakukan sanggah. Apabila alasan sanggah disertai bukti benar-benar terbukti ada kekeliruan oleh panitia seleksi, maka peserta yang melakukan sanggah memiliki peluang untuk lolos ke tahap selanjutnya.

Baca Juga: Waduh! Pengangkatan 1.283 CPNS Dan PPPK Provinsi Papua Barat Diduga Salahi Prosedur

Oleh karena itu, jadwal masa sanggah dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh peserta yang merasa dirugikan atas suatu kekeliruan yang juga dapat dibuktikan oleh penyanggah.

Jadwal pengumuman hasil SKD SKB CPNS 2021 tersebut tercantum dalam Surat BKN Nomor 18256/B-KS.04.01/SD/K/2021 tentang Perubahan Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS Tahun 2021. Jika Anda membutuhkan keterangan lebih rinci, Anda bisa menghubungi panitia seleksi.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI