Kemenkes Bantah Eks Menkes Siti Fadilah Soal Omicron Didramatisasi

Selasa, 21 Desember 2021 | 13:54 WIB
Kemenkes Bantah Eks Menkes Siti Fadilah Soal Omicron Didramatisasi
Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari (youtube/Realita TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Kesehatan membantah opini mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari yang menyatakan kemunculan Covid-19 varian Omicron terlalu didramatisasi dan hanya menakut-nakuti masyarakat.

Jubir Vaksinasi Covid-19 Kemenkes RI, Siti Nadia Tarmizi menegaskan varian Omicron telah berdampak nyata di beberapa negara di dunia seperti Afrika, Inggris, Belanda, Denmark, hingga Amerika sehingga ini bukanlah dramatisasi.

"Tidaklah (dramatisasi), kita lihat di Inggris dengan 90 ribu kasus perhari, Belanda sudah lockdown, Swiss pengetatan dan Amerika Serikat fasilitas kesehatannya mulai kewalahan karena banyak orang yang tertular," kata Nadia saat dihubungi, Selasa (21/12/2021).

Meski begitu, Nadia meminta masyarakat untuk tidak panik karena pemerintah telah melakukan sejumlah antisipasi untuk mengatasi masuknya varian Omicron di Indonesia agar tidak semakin meluas.

Baca Juga: Menanggapi Kemunculan Omicron, Australia Menerapkan Sejumlah Kebijakan Baru

"Kita harus tetap waspada, tidak perlu panik, itu yang penting," tegasnya.

Sebelumnya, Mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari menyebut kemunculan varian Omicron ini terlalu didramatisasi dan menakut-nakuti masyarakat.

"Didramatisasi gitu kayaknya, mati lo kalau Omicron," kata Siti Fadilah di saluran Youtube Realita TV, dikutip Suara.com, Kamis (2/11).

Menurutnya, hanya ada mutasi kecil di virus sebelumnya yang akhirnya memunculkan varian Omicron.

"Omicron itu karena mutasi dari sedikit protein, tetapi strain-nya tetap yang lama. Yang berubah sifatnya adalah yang ada di ujung dari protein itu," ucapnya.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: WHO Pastikan Omicron Lebih Cepat Menular Dibanding Delta

Lebih lanjut Siti Fadilah menyebut pandemi ini banyak menyimpan misteri. Ia menyoroti penyebutan nama virus yang tidak seperti biasanya.

Siti Fadilah pada akhirnya mengingatkan masyarakat untuk tidak panik jika terkena virus varian Omicron. Ia juga meminta pemerintah untuk tidak menaikkan level PPKM yang bisa berdampak bagi perekonomian Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI