Suara.com - Seorang dokter gadungan di Italia ditangkap karena menipu ratusan wanita agar menjalani pemeriksaan alat vital online. Menyadur Daily Mail Sabtu (18/12/2021), pria 40 tahun itu ditangkap hari di Bari, Italia selatan.
Beberapa telepon pintar dan kartu memori disita setelah polisi menyadap teleponnya menyusul keluhan dari banyak korban. Pria itu diduga menargetkan wanita yang telah menjalani swab di klinik di seluruh negeri.
Dia kemudian memberi tahu mereka bahwa tentang 'infeksi vagina' dan meminta membuka pakaian untuknya, kata polisi dalam sebuah pernyataan.
"Dia kemudian membujuk mereka untuk menjalani pemeriksaan ginekologi online," kata polisi.
Baca Juga: Elwizan Dokter Gadungan di PSS Sleman Diburu Polisi, Ketahuan Palsukan Ijazah
Petugas menambahkan 'lebih dari 400 wanita di seluruh Italia' telah menjadi sasaran, dari Lazio hingga Lombardia dan Calabria.
"Dia memperkenalkan diri sebagai dokter. Dia tahu tanggal dan tempat lahir saya dan bertanya apakah saya melakukan pemeriksaan ginekologi dalam beberapa bulan terakhir," harian Repubblica mengutip seorang korban.
"Dia mengajukan pertanyaan yang semakin pribadi ... kemudian meminta panggilan video melalui Zoom atau Hangout ... (dan) meminta menunjukkan bagian pribadi untuk mengkonfirmasi diagnosis,' kata wanita, yang disebut 'Lucia'.
Dia diduga memakai nomor rumahnya dan memiliki informasi tes klinis korban baru-baru ini di fasilitas kesehatan di seluruh Italia.
Selama obrolan video, dia mengajukan pertanyaan yang semakin mesra sebelum meminta mereka melakukan pemeriksaan vagina. Investigasi atas pelecehan tersebut sedang berlangsung, kata polisi.
Baca Juga: Polisi Gadungan Berpangkat AKBP Diciduk di Pesisir Selatan, Modusnya Mau Nikahi Kekasih