Suara.com - Kiai Haifidin yang terkenal sebagai mentor poligami kembali memberikan pernyataan kontroversial. Ia mengungkap alasan melakukan poligami sampai memiliki 4 istri karena malu.
Pernyataannya ini diungkapkan di akun YouTube Robannian Family. Cuplikan video tersebut kemudian viral di media sosial, salah satunya saat dibagikan oleh akun content creator @kristoimmanuel.
"Sungguh pola pikir yang membagongkan, Gue mau berpendapat, tapi entar dibilang kafir gak usah beropini," tulis Kristo Immanuel sebagai keterangan Twitter seperti dikutip Suara.com, Jumat (17/12/2021).
Dalam video, Kiai Hafidin tengah berbincang-bincang mengenai alasannya melakukan poligami. Ia mengisahkan perempuan yang mengizinkan suaminya menikah lagi, namun dengan wanita yang lebih tua.
Baca Juga: Viral Suyanto Warga Lamongan Bakal Serahkan Pesawat Buatannya ke Pemerintah
Namun, izin dari istri itu justru dikomentari orang-orang karena suaminya menikahi wanita tua. Kiai Hafidin pun menilai hal itu sangat memalukan bagi suami karena harus berjalan dengan istri baru yang tua.
"Ada seorang perempuan memperbolehkan suaminya menikah dengan wanita yang lebih tua. Tiba-tiba di jalan ketemu orang bilang, 'Mbak, itu istrinya mas ya? Kok tua amat?'," kata Kiai Hafidin.
"Ada perempuan, saya kok gak enak banget ya lihat suami bergandengan dengan perempuan yang lebih tua. Dikira ibunya atau dia kira kakaknya," sambungnya.
Situasi itu, menurut Kiai Hafidin, merupakan kesalahan sang istri yang tidak memberikan yang terbaik untuk suaminya. Ia menyebut seharusnya istri mengizinkan dan mendorong suaminya untuk menikahi wanita yang lebih muda.
"Sehingga apa? Ternyata sang istri tidak memberikan apa yang terbaik untuk suaminya," ucap Kiai Hafidin.
Baca Juga: Viral Pria Berdiri di Truk Bermuatan Melebihi Kapasitas, Endingnya Bikin Sport Jantung
Lebih lanjut, Kiai Hafidin pun mengungkapkan reaksi istrinya saat dirinya melakukan poligami dengan menikahi wanita di bawah 20 tahun. Hal itu justru membuat istrinya bangga terhadap dirinya.
Pasalnya, sang istri senang melihat suaminya yang dinilai jantan karena menggandeng wanita muda. Tak hanya itu, istri Kiai Hafidin juga tidak malu melihat suaminya menikahi istri cantik.
"Makannya apa? Saya ketika menikahi istri yang lebih muda, yang sekarang ada yang di bawah 20 tahun, istri saya itu mengatakan itu baru namanya laki-laki," beber Kiai Hafidin.
"Kalau poligami begitu. Karena apa? Saya tidak malu. Saya malu kalau suami saya bergandeng dengan wanita jelek," pungkasnya.
Opininya terkait poligami itu langsung mendapatkan atensi warganet. Hingga berita ini dipublikasikan, video itu sedikitnya telah disaksikan 64 ribu kali, mendapatkan 900 retweet dan 1.300 tanda suka.
Warganet juga membanjiri kolom komentar dengan beragam pendapat. Mereka mengecam dan mendebat pernyataan Kiai Haifidin mengenai poligami yang dinilai tidak masuk akal.
"Ta tapi istri nabi banyakan lebih tua dan janda perang," sahut warganet.
"Katanya ngikutin Nabi, mana ada Nabi mandang cewek cantik atau jelek. Sangean mah sangean aja, jangan bawa bawa Nabi," hujat warganet.
"Ermmm. Bukannya poligami itu niatnya untuk supporting and providing perempuan kurang beruntung (janda atau dalam kondisi sulit) yahh? Kok jadi biar suami 'gak malu'," komentar warganet.
"'Saya malu kalo berendeng sama wanita jelek'. Ingin ku gaplok mulut mbahnya itu," celutuk warganet.
"Sesering apapun aku coba mendengarkan pemikiran tentang poligami ini, sesering itu pula aku gedeg," aku warganet.
"Bener ya public speaking itu penting. Gaya dia ngomong kayak lagi dakwah yang pembawaannya damai, padahal yang keluar dari mulutnya busuk banget. Kalau yang denger orang lagi keblingermah kedengernya jadi bener kali ya?" kecam warganet.
Video yang mungkin Anda lewatkan: