Suara.com - Aksi pencurian tas berisi uang jutaan rupiah dan ponsel genggam yang menyasar keluarga pasien ternyata terjadi di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta Barat. Hal tersebut telah dibenarkan oleh pihak kepolisian dan kekinian kasus tersebut sedang diselidiki.
"(Lokasi kejadian) Rumah Sakit Harapan Kita," kata Kanit Krimum Polres Metro Jakarta Barat, AKP Avrilendy kepada wartawan dalam sambungan telepon, Kamis (16/12).
Avrilendy menyampaikan, kejadian itu terjadi pada Selasa (7/12/2021) lalu dan telah dilaporkan ke pihak kepolisian pada Jumat (10/12/2021). Kejadian itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 02.00 dini hari.
Avrilendy mengatakan, pelaku pencurian berjumlah satu orang. Berdasarkan data yang dihimpun kepolisian, pelaku masuk ke dalam rumah sakit menggunakan sepeda motor dan sempat memarkirkan kendaraannya di aera parkir.
Baca Juga: Viral Incar Keluarga Pasien yang Tidur di Masjid RS, Maling Gondol Tas Isi Duit Rp 10 Juta
"(Pelaku) sendiri, kami sudah lihat jalurnya dia naik motor sendiri ke rumah sakit sendiri dan keluar sendiri juga. Masuk ke dalam, lewat gerbang ambil karcis," beber dia.
Avrilendy menyebut, korban merupakan keluarga pasien yang sedang beristirahat di musala rumah sakit. Singkat cerita, ketika sedang tertidur, tas milik korban langsung digondol oleh pelaku.
"Korban lagi istirahat di musala itu, kan capek lagi nunggu keluarganya ngurusin bayarannya di rumah sakit," ucap Avrilendy.
Atas kejadian itu, korban menderita kerugian materi berupa uang tunai senilai Rp 7 juta dan ponsel genggam. Sebab, dua barang berharga tersebut berada di dalam tas yang digasak oleh pelaku.
"Kalau uang tunai kata korban ada 7 juta, tapi kan satu tas itu diambil ada handphone dompet gitu. Satu tas diambil semua," pungkasnya.
Baca Juga: Bocah 8 Tahun di Sumut Disekap, Perhiasannya Diembat Pelaku
Viral
Sebelumnya, beredar video aksi pencurian yang terjadi di salah satu rumah sakit di Jakarta. Aksi itu menyasar kepada keluarga pasien yang sedang tertidur di bagian rumah ibadah rumah sakit tersebut.
Hal tersebut dibagikan oleh akun Instagram @lensa_berita_jakarta dalam bentuk video berdurasi 22 detik. Disebutkan, keluarga pasien yang menjadi korban itu sedang tertidur saat kejadian berlangsung.
"Keluarga pasien yang tengah tertidur di sebuah rumah ibadah di area salah satu rumah sakit besar di Jakarta mengalami pencurian," tulis akun tersebut sebagaimana dikutip Suara.com, Kamis (16/12).
Disebutkan pelaku pencurian itu seorang diri. Dalam hal ini, keluarga pasien kehilangan sebuah tas berisi uang dan ponsel genggam.
"Tas berisi uang dan ponsel genggam dengan total kerugian mencapai 10 juta Rupiah dibawa kabur pelaku."