Suara.com - Organisasi kepemudaan Indonesia Youth Diplomacy (IYD) bakal menggelar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Y20 di Bandung dan Jakarta pada 17 hingga 24 Juli 2022. Saat ini, IYD tengah mencari empat anak muda berkompeten untuk menjadi delegasi di ajang KTT Y20 mewakili Indonesia.
Head of Project Managemen KTT Y20, Angelo Wijaya mengatakan bahwa empat anak muda diharapkan bisa mempresentasikan Indonesia di ajak KTT Y20.
"Nantinya akan dipilih menjadi delegasi di ajang KTT Y20 akan ada empat orang nantinya yang akan kami pilih tentunya yang berkompeten mewakili Indonesia,” kata Angelo di Blue Jasmine, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (14/12/2021).
Pendaftaran seleksi tahap pertama dibuka pada 13 Desember 2021 dan akan ditutup pada 9 Januari 2022.
Baca Juga: Ingin Jadikan Y20 Agenda Anak Muda Indonesia, IYD Gelar Pra KTT dan KTT Hingga Luar Jawa
Kriteria bagi calon delegasi ialah warga negara Indonesia (WNI), berusia 18-30 tahun, lancara berbahasa Inggris, berpengalaman konkrit mengenai salah satu isu prioritas.
Lalu berpengalaman menjadi pemimpin, tertarik mengenai kebijakan dan isu global, dapat mengikuti rangkaian persiapan dan pre-summit online, dapat mengikuti rangkaian Y20 Summit 2022 secara fisik dan dapat melaksanakan kegiatan diseminasi communique post-summit.
Bagi anak muda yang berminat harap menyiapkan sejumlah syarat, yakni curriculum vitae (CV) yang formatnya akan disediakan oleh IYD, tulisan esai, motivation letter, dan video singkat.
Setelah semua dokumen terpenuhi, calon pendaftar bisa mengunduh template file berkas yang disediakan di website IYD. Lalu mengisi form di link yang tersedia di website IYD, dan unggah file-file yang diminta.
Terakhir mengunggah video singkat di sosial media dan mengetag ke akun resmi IYD.
Baca Juga: Mau Menambah Relasi? Anak Muda Wajib Coba Ikut 4 Kegiatan Ini!
Pengumuman finalis tahap pertama akan dilakukan pada 17 Januari 2022, seleksi tahap kedua (sesi diskusi terbuka) pada 22-23 Januari 2022, seleksi tahap kedua (tahap wawancara) pada 24-30 Januari 2022.
Sementara itu, pengumuman akhir akan diselenggarakan pada 4 Februari 2022.