Suara.com - Silahkan cermati surat Al Fatihah dan artinya, Anda akan menemukan kandungan menyentuh itu di dalamnya. Apa saja keistimewaan surat Al Fatihah?
Sebelum lebih jauh membahas tentang keistimewaan surat Al Fatihah, ada baiknya kalian mengetahui bacaan surat Al Fatihah dan artinya.
Berikut bacaan latin surat Al Fatihah dan artinya:
- Ayat 1. Bismillahir-rahmanir-rahim
Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang. - Ayat 2. Al-hamdu lillahi rabbil-'alamin
Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam. - Ayat 3. Ar-rahmanir-rahim
Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang. - Ayat 4. Maliki yaumid-din
Pemilik hari pembalasan. - Ayat 5. Iyyaka na'budu wa iyyaka nasta'in
Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan. - Ayat 6. Ihdinas-siratal-mustaqim
Tunjukilah kami jalan yang lurus. - Ayat 7. Siratallazina an'amta 'alaihim gairil-magdubi 'alaihim wa lad-dallin
(yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepadanya; bukan (jalan) mereka yang dimurkai, dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
Keistimewaan Surat Al Fatihah
Baca Juga: Teks Surah Yasin Ayat 1-83, Lengkap dengan Tata Cara Membacanya
Jika Anda sedang merasa tak nyaman menghadapi jadwal kerja atau hendak bepergian, silahkan baca surat Al Fatihah. Banyak ulama yang menyarankan untuk membaca surat Al Fatihah sebelum melakukan perjalanan jauh.
Alasannya, karena setelah membawa Al Fatihah kita akan menjadi lebih tenang. Dalam kondisi tenang kita bisa semakin waspada dan berhati-hati ketika menggunakan kendaraan.
Sebab ayat Al Fatihah mengandung permintaan yang tulus di mana kita mengharapkan jalan yang lurus dari Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
Dalam ayat 6 dan 7 di atas, kandungan permohonan agar ditunjukkan pada jalan yang lurus, di antara orang-orang yang diberi nikmat oleh Allah SWT.
Artinya, kenikmatan yang sejati bukan sekedar ilusi atau kesenangan duniawi semata. Bila kita dapat secara khusyuk membacanya, Insya Allah, jalan yang lurus itu pun dibukakan.
Baca Juga: Berapa Jumlah Surah dalam Al Quran? Simak Rincian Jenis dan Artinya
Demikian itu penjelasan seputar surat Al Fatihah dan artinya, semoga menggugah perasaan kita untuk menjadi insan yang lurus dan senantiasa berhati-hati.
Kontributor : Mutaya Saroh