5. Thailand: Thanat Khoman
Thanat Khoman adalah seorang diplomat dan negarawan, yang menjabat sebagai menteri luar negeri 1959-1971 selama pemerintahan Sarit Thanarat. Dia menjalin hubungan lebih dekat dengan AS, menandatangani komunike bersama di mana AS menjanjikan dukungan dan pertahanan Thailand terhadap ancaman komunis.
Kontribusi utamanya adalah membantu mempromosikan kerja sama regional di Asia Tenggara. Pada tahun 1960-an, ia berperan sebagai penengah antara Indonesia dan Malaysia. Visinya untuk kawasan bersatu diakui dengan dipilihnya Bangkok sebagai tempat berdirinya ASEAN pada tahun 1967.
“Khususnya apa yang diinginkan oleh jutaan pria dan wanita di belahan dunia kita adalah menghapus konsep lama dan usang tentang dominasi dan penundukan masa lalu dan menggantinya dengan semangat baru memberi dan menerima, kesetaraan dan kemitraan,” katanya.
Thanat juga menjabat sebagai ketua Partai Demokrat 1979-1982 dan sebagai wakil perdana menteri dalam pemerintahan Prem Tinsulanonda 1980-1982.
Itulah 5 tokoh pendiri ASEAN yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Lolita Valda Claudia