Kejar Herd Immunity, BIN Targetkan 13.600 Masyarakat Bali Tervaksinasi Desember Ini

Minggu, 05 Desember 2021 | 07:31 WIB
Kejar Herd Immunity, BIN Targetkan 13.600 Masyarakat Bali Tervaksinasi Desember Ini
Vaksinasi Covid-19 di Bali oleh BIN. (dok. BIN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Badan Intelijen Negara menggelar vaksinasi massal dan door to door atau dari pintu ke pintu di Bali. Mereka menargetkan 13.600 masyarakat Bali tervaksin per Desember 2021 ini.

Kepala BIN Daerah (Kabinda) Bali, Brigjen Pol Hadi Purnomo mengatakan kegiatan ini digelar menindaklajuti instruksi pemerintah untuk memasifkan program vaksinasi. Sehingga, herd immunity nasional dapat tercapai lebih tinggi lagi.

"Untuk bulan Desember ini, kita melaksanakan vaksin ditambah menjadi 13.600. Dengan adanya kegiatan vaksin ini, memang pemerintah menganggap bahwa Indonesia ini masih belum mencapai target," kata Hadi kepadawartawan, Minggu (5/12/2021).

Dalam pelaksanaannya, kali ini BIN turut melibatkan Gerakan Pemuda (GP) Ansor Provinsi Bali. Tujuannya, dapat menarik lebih banyak lagi minta masyarakat untuk mengikuti kegiatan vaksinasi.

Baca Juga: Soal Potensi Andika Perkasa jadi Kepala BIN, Pengamat: Kalau Peluang Siapa Saja Bisa

"Kami dari Gerakan Pemuda Ansor sangat mendukung program vaksinasi ini agar Covid-19 ini segera tertanggulangi," tutur Ketua GP Ansor Bali, Yunus Naim.

"Dan perekonomian di Bali khususnya bisa bangkit kembali dengan dibukanya pariwisata internasional," imbuhnya.

Jadwal vaksinasi massal dan door to door selanjutnya akan dilaksanakan di Desa Pemecutan Klod, Kecamatan Denpasar Barat, pada 8 Desember 2021. Kemudian di Kabupaten Karangasem pada, 9 Desember dan di Kabupaten Tabanan pada,13 Desember 2021 mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI