Sifat-sifat Belah Ketupat Lengkap Beserta Rumus Keliling dan Luasnya

Kamis, 02 Desember 2021 | 16:19 WIB
Sifat-sifat Belah Ketupat Lengkap Beserta Rumus Keliling dan Luasnya
Ilustrasi bangun belah ketupat (Dok. Ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada banyak sekali jenis bangun datar, salah satunya adalah belah ketupat. Apakah kamu sudah pernah mempelajarinya? Jika belum, pada artikel kali ini kita akan membahasnya mulai dari pengertian, sifat-sifat belah ketupat hingga rumus keliling belah ketupat dan rumus luas belah ketupat.

Belah ketupat adalah salah satu bangun datar yang tersusun atas empat sisi yang sama panjang dan sudut yang berhadapan sama besar. Misalnya bangun belah ketupat ABCD. Terdapat empat sisi yaitu sisi AB, sisi BC, sisi CD, dan sisi DA. Lalu, terdapat dua diagonal yang berpotongan tegak lurus yaitu diagonal AC dan diagonal BD. Ada sifat-sifat belah ketupat hingga rumus keliling belah ketupat dan rumus luas belah ketupat yang perlu Anda ketahui.

Beberapa contoh objek yang menerapkan konsep belah ketupat adalah pembuatan ketupat, rambu-rambu lalu lintas dengan dasar berbentuk belah ketupat, celah atau lubang-lubang pada candi, serta objek-objek lain yang memiliki bentuk menyerupai belah ketupat. Simak sifat-sifat belah ketupat hingga rumus keliling belah ketupat dan rumus luas belah ketupat berikut.

Sifat-sifat Belah Ketupat

Baca Juga: Rumus Luas Persegi Beserta Contoh Soal

  1. Memiliki empat sisi yang sama panjang, yaitu sisi AB, BC, CD, dan DA.
  2. Memiliki dua pasang sudut yang berhadapan dan sama besar, yaitu sudut ABC dengan sudut ADC dan sudut BAD dengan sudut BCD.
  3. Memiliki dua diagonal yang saling berpotongan tegak lurus, yaitu diagonal AC dan diagonal BD. Satu diagonal membagi dua diagonal yang lain sama panjang. Diagonal AC membagi diagonal BD menjadi dua sama panjang, begitu pula dengan diagonal BD membagi diagonal AC menjadi dua sama panjang.
  4. Memiliki dua simetri lipat dan juga simetri putar, di mana masing-masing sumbu simetri berhimpit dengan diagonal AC dan diagonal BD.

Rumus Keliling Belah Ketupat

Sama seperti bangun segiempat lainnya, bangun belah ketupat memiliki empat sisi, dan keliling dapat dihitung dengan menjumlahkan ukuran panjang semua sisinya. Sehingga:

Keliling belah ketupat = sisi AB + sisi BC + sisi CD + sisi DA

Semua sisi belah ketupat memiliki ukuran yang sama, misalkan s.

Maka, keliling belah ketupat = s + s + s + s

Baca Juga: Rumus Segitiga: Macam-macam Ukuran dan Jenis

K = 4 x s

Keterangan:

K : keliling belah ketupat

s : ukuran panjang sisi belah ketupat.

Rumus Luas Belah Ketupat

Terdapat bangun belah ketupat ABCD. Luas belah ketupat dapat dirumuskan sebagai berikut:

Luas belah ketupat = ½ x diagonal 1 x diagonal 2

Luas belah ketupat = ½ x AC x BD

Sehingga dapat ditulis:

L = ½ x d1 x d2

Keterangan:

L : luas bangun belah ketupat

d1, d2 : ukuran diagonal belah ketupat

Demikian pembahasan mengenai sifat-sifat belah ketupat beserta rumus keliling belah ketupat dan rumus luas belah ketupat. Semoga dapat memberikan tambahan ilmu.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

REKOMENDASI

TERKINI