Suara.com - Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli baru-baru ini jadi sorotan publik usai mengunggah cuitan berisi permintaan dukungan untuk maju di pilpres 2024.
Beragam tanggapan pun muncul dari pernyataan Rizal Ramli tersebut. Salah satunya dari pegiat media sosial Chusnul Chotimah.
Lewat sebuah cuitan di akun Twitternya yang ditulis Selasa (30/11/2021), Chusnul Chotimah menyampaikan sindiran tersebut.
Mula-mula ia bertanya apa perbedaan Rizal Ramli dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang memang digadang-gadangkan untuk menjadi Capres 2024.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Main Film Yowis Ben 3: Syuting Seharian, Muncul Mung Sediluk
"Kalian tahu nggak bedanya pak @/ganjarpranowo dan @/RamliRizal?" tulisnya dikutip Suara.com, Selasa (30/11/2021).
Ia lantas menyebut jika Ganjar di mana-mana diminta menjadi calon presiden, sedangkan Rizal Ramli disebut mengemis menjadi presiden di mana-mana.
"Kalo Pak Ganjar dimana-mana diminta untuk jadi presiden. Kalau Rizal Ramli dimana-mana ngemis untuk jadi calon presiden," lanjutnya.
Sebelumnya, Rizal Ramli diketahui mengunggah cuitan berisi permintaan dukungan baginya untuk maju pilpres 2024. Ia lantas menyebutkan janji-janji yang akan diwujudkan jika ia terpilih menjadi presiden kelak.
Tak tanggung-tanggung, Rizal Ramli juga menjanjikan Indonesia akan menjadi negara yang kuat dan berjaya di Asia.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Ikutan Main dalam Film Yowis Ben 3, Begini Aksinya
"Jika kawan-kawan ingin Indonesia berubah dari Demokrasi Kriminal menjadi Demokrasi yg Bersih dan Amanah, ingin Indonesia yg lebih adil dan makmur, kuat dan berjaya di Asia," tulis Rizal Ramli dikutip Suara.com, Senin (29/11/2021).
Rizal Ramli juga menyertakan formulir yang bisa diisi secara daring oleh orang-orang yang berniat mendukungnya.
"Tolong berikan dukungan kepada Dr. @RamliRizal dengan isi form ini," sambungnya.
Menanggapi hal tersebut, aktivis Nicho Silalahi lantas memberikan tanggapan. Ia mengaku bersedia memberikan KTP sebagai wujud dukungan pada Rizal Ramli.
"KTP ku untuk @RamliRizal dan akan berjibaku berjuang bersamanya merebut DEMOKRASI yang dibajak oligarki. Bersama kita bisa mewujudkan keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat di negeri ini," tulis Nicho lewat akun Twitternya.
Nicho menyebut dukungannya terhadap Rizal Ramli adalah sikap yang ia tunjukkan untuk negeri. Ia menilai Rizal Ramli memiliki keberanian untuk membangun negeri.
"Ini sikapku untuk negri ini, mendukung bang @RamliRizal yang memiliki keberanian dan tulus membangun negri sudah menjadi kewajibanku. Harapan untuk negeri yang sejahtera akan selalu hadir, namun hanya segelintir orang yang berani bertarung untuk mewujudkan harapan itu," tulisnya lagi.