Tata Cara Sholat Hajat, Lengkap dengan Doa Setelah Mendirikannya

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 30 November 2021 | 16:12 WIB
Tata Cara Sholat Hajat, Lengkap dengan Doa Setelah Mendirikannya
Tata Cara Sholat Hajat, Lengkap dengan Doa setelah Mendirikannya - Ilustrasi sholat, muslim, salat, orang islam solat pakai masker (elemen envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3.       Dilanjutkan dengan gerakan solat pada umumnya, seperti ruku', i'tidal, sujud, duduk di antara dua sujud, sujud kedua. Kemudian bangkit dan lakukan rakaat kedua dengan cara sholat yang sama.

Doa Setelah Sholat Hajat

Setelah mendirikan sholat hajat tersebut alangkah baiknya anda tidak terburu-buru beranjak dari tempat anda, lebih baik anda duduk dan berdoa memohon kepada Allah tentang apa yang menjadi keinginan anda.

Mengutip dalam berbagai sumber, berikut adalah doa setelah sholat hajat yang dapat anda bacakan:

  • Istighfar sebanyak 100 kali atau sekurangnya 33 kali
  • Sholawat Rasulullah SAW sebanyak 100 kali atau setidaknya 33 kali
  • Latin: Astaghfirullohal 'azhim alladzi la ilaha illa huwal hayyul qoyyum wa atubu ilaih
    Artinya: Aku memohon ampunan kepada Allah yang Maha Agung, tiada tuhan selain Dia yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri Sendiri, dan aku bertaubat pada-Mu.
  • Latin: Laa ilaaha illalloohul haliimul kariim. Subhaanallohi robbil 'arsyil 'azhiim. Alhamdulillaahi robbil 'aalamiin. As aluka muujibaari rohmatika wa 'aazaaima maghfirotika wal ghoniimata min kulli birri wassalaamata min kulli itsmin laa tada' lii dzamban illa ghofartah walaa hamman illaa farojtah walaa haajatan hiya laka ridhon illa qodhoitah yaa arhamar roohimiin.  
    Yang artinya: Tidak ada Tuhan melainkan Allah Yang Maha Lembut dan Maha Penyantun. Maha Suci Allah, Tuhan pemelihara Arsy yang Maha Agung. Segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam. Kepada-Mu-lah aku memohon sesuatu yang mewajibkan rahmat-Mu, dan sesuatu yang mendatangkan ampunan-Mu dan memperoleh keuntungan pada tiap-tiap dosa. Janganlah Engkau biarkan dosa daripada diriku, melainkan Engkau ampuni dan tidak ada sesuatu kepentingan, melainkan Engkau beri jalan keluar, dan tidak pula sesuatu hajat yang mendapat kerelaan-Mu, melainkan Engkau kabulkan. Wahai Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang.

Waktu Sholat Hajat

Sejatinya tidak ada waktu tertentu yang menjelaskan tentang kapan diperbolehkan untuk mendirikan sholat hajat, namun terdapat waktu yang dilarang untuk mendirikan sholat ini yakni setelah sholat Ashar dan Sholat Subuh.

Jumlah rakaat sholat hajat adalah minimal 2 dan maksimal 12 rakaat dengan 2 rakaat sekali salam.

Demikian adalah ulasan tentang tata cara sholat hajat lengkap dengan doa-doa seteahnya, semoga dapat memberikan wawasan pengetahuan baru untuk anda sekalian.

Kontributor : Dhea Alif Fatikha

Baca Juga: Tata Cara dan Niat Sholat Hajat Lengkap dengan Doanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI