Doa Masuk Kamar Mandi: Bacaan Latin dan Artinya

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 29 November 2021 | 13:26 WIB
Doa Masuk Kamar Mandi: Bacaan Latin dan Artinya
Doa Masuk Kamar Mandi: Bacaan Latin dan Artinya
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai muslim, kita selalu mengharapkan keselamatan dalam setiap perjalanan dan tingkah laku kita, baik itu untuk urusan besar maupun kecil. Bahkan sekalipun itu hanya masuk kamar mandi untuk melakukan rutinitas harian. Ada doa masuk kamar mandi yang perlu dibaca

Sebagai umat muslim, kita dianjurkan untuk berdoa dalam setiap memulai aktivitas dan juga saat akhir aktifitas kita. Sama dengan semua aktifitas itu, saat masuk ke kamar mandi, kita sebaiknya juga membaca doa masuk kamar mandi.

Berikut ini bacaan doa masuk kamar mandi dan juga doa keluar kamar mandi

Doa Masuk Kamar Mandi  

Baca Juga: Manfaat Doa Setelah Sholat Tahajud Lengkap dengan Dzikir

Sebelum masuk kamar mandi, kita dianjurkan untuk membaca doa masuk kamar mandi. Doa di bawah ini dibaca ketika akan masuk ke WC/kamar mandi dengan cara dahulukan kaki kiri.

Manfaat membaca doa masuk kamar mandi dengan khusyuk adalah agar kita dapat dihindarkan dari godaan setan laki-lak maupun perempuan saat kita sedang melakukan aktifitas di kamar mandi. Berikut bacaan latin doa masuk kamar mandi.

“Allahumma inni a’udzubika minal khubutsi wal khobaits.”

Membaca doa dalam bahasa Arab saja bisa menyebabkan iman kita terhadap kekuatan doa tersebut tidak maksimal kalau tidak tahu artinya. Oleh karena itu, tidak hanya menghafal bacaan doa masuk kamar mandi dalam bahasa arabnya saja, sebaiknya kita juga tahu artinya. Berikut arti doa masuk kamar mandi di atas. 

“Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari syaitan laki-laki dan syaitan perempuan.”

Baca Juga: Lengkap! Ini Niat Sholat Istikharah Serta Tata Caranya

Bacaan Doa Keluar Kamar Mandi

Setelah selesai melakukan aktifitas di kamar mandi, silahkan membaca doa keluar kamar mandi berikut. 

Ghufraanaka. Alhamdulillaahil ladzii adzhaba 'annil adzaa wa'aafaanii.

Ketahui juga artinya, agar iman kita terhadap doa tersebut juga semakin kuat. Dengan kekuatan iman, setiap doa yang kita ucapkan akan bertambah mujarab kekuatannya. Berikut arti doa keluar kamar mandi

"Dengan mengharap ampunanMu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan."

Untuk keluar dari kamar mandi, sama seperti masuk ke kamar mandi, ada tata caranya. Kalau masuk mendahulukan kaki kiri, untuk keluar dahulukan kaki kanan. Setelah keluar, di depan pintu ucapkan Alhamdulillah, untuk mensyukuri keselamatan yang telah diberikan Allah kepada kita selama melakukan aktifitas di kamar mandi.

Demikian doa masuk kamar mandi dan doa keluar kamar mandi untuk Anda cermati.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI