Suara.com - Sosok Fadli Zon yang belakangan disorot lantaran sempat 'menghilang' dari media sosial selama kurang lebih dua minggu kini telah diketahui kabar dan keberadaannya.
Politisi Gerindra tersebut juga menyampaikan kabar dan kondisinya saat ini lewat sebuah pesan WA yang dikirim kepada wartawan senior, Hersubeno Arief.
Dalam keterangannya, Hersubeno menyebut bahwa kondisi Fadli Zon dalam keadaan sehat dan tidak kekurangan sesuatu apapun.
Ia menambahkan sosok Fadli kini sedang tidak berada di Indonesia melainkan sedang berada di Spanyol untuk sebuah agenda penting.
Baca Juga: Anti Mainstream, Cowok Ajak Pacar Nge-Date ke Kuburan, Bahan Bangunan Jadi Sorotan
"Setelah dua pekan menghilang, vokalis Partai Gerindra Fadli Zon sudah ditemukan. Kondisinya sehat walafiat dan tidak kekurangan sesuatu apapun. Tapi dia ditemukan di nan jauh di sana, di negeri Matarador, yakni Madrid. Dia rupanya tengah menghadiri sidang parlemen dunia," kata Hersubeno dalam saluran YouTube miliknya, dikutip Suara.com, Minggu, (28/11/2021).
Hersubeno menambahkan, terkait kondisi terkini Fadli Zon, hal itu diungkapkan melalui akun jejaring media sosial Twitter miliknya sambil mengunggah sebuah foto.
"Keberadaan Fadli Zon diungkapkan melalui cuitan Twitter miliknya," ujarnya.
"Tidak hanya itu, untuk melengkap bahwa dia betul-betul mengunjungi Madrid. Fadli Zon mengungah sebuah foto dengan latar belakangan baner pertemuan. Fadli Zon tampak juga sedang tersenyum kecil, kalau lihat fisiknya dia dalam kondisi sehat," lanjutnya.
Tak hanya itu, di akun Twitternya, Fadli Zon juga mengunggah foto dirinya bersama Puan Maharani yang sedang menghadiri acara tersebut.
Baca Juga: Menghilang Usai Ditegur Prabowo, Rocky Gerung Ungkap Kondisi Bathin Fadli Zon
Hersubeno lantas membeberkan isi pesan WA antara dirinya dengan Fadli Zon. Saat itu Hersubeno menanyakan kabar dan kondisi Fadli.
"Saya sendiri sempat chat Fadli Zon lewat WhatsApp (WA), saya tanya kabarnya ‘bagaimana sehat bro?’ dan kemudian dia menjawab ‘Alhamdulillah’," sahut Hersubeno.