Suara.com - Pakar Tata Hukum Negara Refly Harun turut angkat bicara terkait sosok Fadli Zon yang disebut 'hilang' dari media sosial. Politisi Gerindra tersebut diduga 'menghilang' usai mendapat teguran dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Lewat sebuah video yang diunggah di kanal Youtubenya, Refly Harun mengomentari sebuah berita tentang Fahri Hamzah yang ikut berkomentar terkait hilangnya Fadli Zon di media sosial.
Dalam video tersebut, Refly tampak menertawakan aksi Fahri Hamzah yang meminta bantuan Anies Baswedan untuk mencari Fadli Zon yang kini disebut sedang menhilang.
"Dari unggahan terakhir, Fadli Zon mencuitkan di Twitter pada 13 November lalu," kata Refly dikutip Suara.com, Kamis (25/11/2021).
Baca Juga: Kisah Cinta Velove Vexia, Nyaris Jadi Menantu Prabowo Kini Bersuami Pengusaha
Menurut Refly Harun secara konseptual Fadli merupakan anggota DPR yang punya kewenangan melakukan kritik pada pemerintah. Oleh karena itu ia tak perlu menghilang atau puasa media sosial hanya karena mendapat teguran dari Prabowo Subianto.
"Secara kosneptual lucu ini, sebenarnya ketika Fadli Zon ditegur oleh Prabowo, walau kita tidak tahu bagaimana tegurannya apakah langsung atau tidak. Tetapi Fadli Zon itu adalah anggota DPR yang punya pengawasan terhadap Prabowo yang eksekutif," ujar Refly Harun.
Ditambah lagi, Fadli merupakan anggota Komisi I DPR yang berkaitan dengan Kementerian Pertahanan yang dipimpin oleh Prabowo Subianto. Selama kritik disampaikan secara masuk akal dan sopan maka itu sah-sah saja.
"Justru orang memang banyak bertanya kenapa Presiden malah memilih ke Mandalika ketimbang ke Sintang," lanjutnya.
Menurut dia, sebagai seorang pejabat publik, dia berpesan agar tak perlu risau. Selama dia meninggalkan legacy yang baik, maka akan selalu dikenang oleh rakyat.
Cuitan Fahri Hamzah
Baca Juga: Kapolri Antisipasi Gangguan Kamtibmas Nataru Sejak Dini, Papua dan Lonjakan Covid-19
Lewat dua buah cuitan yang ia unggah pada Rabu (24/11/2021) Fahri mempertanyakan keberadaan Fadli Zon yang lama tak muncul di media sosial.
"My brother fadlizon sudah nampak belom?" tulis Fahri dikutip Suara.com, Kamis (25/11/2021).
Dalam cuitannya Fahri juga mengunggah sebuah foto kolase yang memperlihatkan dirinya sedang duduk berdampingan dengan Fadli.
Di cuitan yang lain, Fahri kembali menyoroti Fadli yang jarang muncul di media sosial sejak tanggal 13 November lalu.
Ia bahkan mengunggah foto lawas yang menunjukkan kebersamaan Fadli Zon dan Anies Baswedan serta menandai akun Twitter GUbernur DKI Jakarta tersebut.
"Pak Gubernur @/aniesbaswedan tolong cari sohib ente @/fadlizon," tulis Fahri disertai emoji tertawa.