Suara.com - Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November yang bersamaan dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). Untuk membuar ucapan selamat, kalian bisa menjadi inspirasi dari kata-kata mutiara Hari Guru Nasional 2021 berikut ini.
Momen Hari Guru Nasional 2021 dapat dijadikan untuk memberikan ucapan kata-kata mutiara untuk guru yang telah berjuang dalam mendidik dan mencerdaskan bangsa. Kata-kata mutiara Hari Guru Nasional 2021 ini dapat dijadikan caption melalui Facebook, Instagram, Twitter maupun WhatsApp bisa menjadi referensi kamu.
Selain itu, peringatan Hari Guru Nasional 2021 dirayakan pada Kamis, 25 November 2021 mendatang. Dalam merayakannya, sekolah melaksanakan kegiatan upacara bendera sebagai tanda penghormatan kepada para guru terutama kepada Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hadjar Dewantara.
Berikut ini ada kata-kata mutiara Hari Guru Nasional 2021 yang dilansir dari berbagai sumber.
Baca Juga: Profil Ki Hajar Dewantara, Mengenang Jasa Bapak Pendidikan Indonesia
- Selamat Hari Guru Nasional 2021, Terima kasih telah menjadi guru saya dan membimbing saya ke jalan hidup yang benar.
- Selamat Hari Guru Nasional 2021. Pendidikan harus berdasarkan kebudayaan dan jati diri bangsa Indonesia. Guru adalah prajurit yang mengawal muridnya menjadi generasi penerus bangsa.
- Selamat Hari Guru Nasional. Di depan, seorang Pendidik harus memberi teladan yang baik, di tengah atau di antara Murid guru harus menciptakan prakarsa dan ide, Dari belakang Seorang Guru harus Memberikan dorongan dan arahan.
- Selamat Hari Guru Nasional 2021. Karena guru, kita tahu banyak ilmu. Karena guru, lahir generasi yang cerdas."
- Selamat Hari Guru Nasional 2021. Guru merupakan seorang pejuang tulus tanpa tanda jasa mencerdaskan bangsa.
- Selamat Hari Guru Nasional 2021. Orang yang mempunyai kecerdasan budi pekerti itu senantiasa memikir-mikirkan dan merasa-rasakan serta selalu memakai ukuran, timbangan dan dasar-dasar yang pasti dan tetap. - Ki Hajar Dewantara.
- Orang hebat bisa melahirkan beberapa karya bermutu, tapi guru yang bermutu dapat melahirkan ribuan orang-orang hebat. Selamat hari Guru 2021.
- Guru terbaik tidak memberimu jawaban, tetapi mereka memicu keinginan untuk menemukan jawabannya sendiri. Selamat Hari Guru Nasional 2021!
- Aku beruntung memiliki guru sehebat Engkau. Semoga Hari Guru-mu penuh dengan momen yang menggembirakan!
- Semoga dengan hari Guru, mampu Membangkitkan Kesadaran Kolektif Guru dalam Meningkatkan Disiplin dan Etos Kerja untuk Penguatan Pendidikan Karakter.
- Anak-anak tumbuh sesuai kodratnya sendiri. Guru hanya dapat merawat dan menuntun tumbuhnya kodrat itu. Selamat Hari Guru Nasional 2021.
- Selamat Hari Guru Nasional 2021! Guru yakni ujung tombak keberhasilan pendidikan di sekolah. Sepandai apapun seorang murid, peran guru tetap sangat penting. Tanpa guru, siswa bagai perahu yang terombang-ambing badai.
- Selamat Hari Guru Nasional 25 November 2021! Guru ibarat lilin yang menghabiskan energi dirinya demi menerangi dan membagi ilmu kepada orang lain.
- Jumlah kontribusi Anda untuk kehidupan anak kami adalah sesuatu yang tidak dapat dijelaskan dengan kata-kata, kami sangat berterima kasih kepada Anda! Selamat Hari Guru Nasional 2021!
- Mempunyai ketetapan, tidak tergoyahkan, berisi dengan berilmu pengetahuan, hingga yakin dengan seyakin-yakinnya bahwa apa yang dilakukannya adalah benar dan baik. - Ki Hajar Dewantara.
Demikian adalah kumpulan kata-kata mutiara Hari Guru Nasional 2021.
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat