Suara.com - Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan di DPR Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul mengatakan Arteria telah melaporkan insiden yang dialami saat berada di bandara. Diketahui Arteria ibundanya mengalami cekcok, hingga ibu dari Arteria dimaki-maki oleh seorang wanita.
Insiden itu kemudian menjadi viral lantaran wanita yang memaki ibu Arteria mengaku sebagai keluarga dari jenderal bintang tiga.
"Tadi Mas Arteria sudah melapor kepada kami di lantai 7, bercerita soal ini kan menurut saya soal sikap, perilaku habbit, kan begitu, ya tentu kita akan luruskan. Sesama anak bangsa kenapa mesti berkepanjangan," kata Bambang di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (22/11/2021).
Menurut Bambang, kejadian yang dialami Arteria bisa diselesaikan secara baik dengan mediasi tanpa harus melibatkan proses hukum.
Baca Juga: Wanita Ngaku Anak Jenderal Maki-maki Ibu Arteria PDIP, KSAD Dudung: Kapan Kejadiannya?
"Sudah lah itu nanti bagian yang kita selesaikan dengan baik, gitu loh, kita sesama anak bangsa enggak ada gunanya kita berkelahi, ya. Sesama anak bangsa ya kita buat yanng seharmoni mungkin, apa lagi bukan hal-hal yang prinsipil, itu kan cuma soal style," katanya.
"Kalau style orang gimana, style orang kan gitu, ya harusnya kalau style-nya kurang beneat ya di-benerin gitu aja kalau mengganggu umum," imbuhnya.
Karena itu dikatakan Bambang sebaiknya persoalan yang kadung viral diselesaikan dengan cara dialog. Kalaupun ada sikap yang salah, sebaiknya diluruskan.
"Itu style tidak perlu dipersoalkan, cuma style itu kalau memang kurang pas luruskan saja, kita dialogkan saja," tandasnya.
Baca Juga: Ibu Arteria Dahlan Dimaki-maki Anak Jendral Bintang Tiga, Berujung Saling Lapor