Suara.com - Seekor gajah terekam kamera sedang memanjat pagar besi di tengah hutan. Video itu menjadi viral setelah dibagikan oleh Sekretaris Utama Lingkungan Perubahan Iklim & Hutan Tamil Nadu, Supriya Sahu.
Dalam video yang ia bagikann di Twitter, Supriya Sahu menunjukkan seekor gajah mencoba melintasi pagar besi di tengah hutan.
Menyadur India Today Senin (22/11/2021), saat video berlanjut, gajah itu dengan terampil memanjat pagar dan berhasil menuju ke sisi lainnya.
Video itu dilihat lebih dari 182 ribu kali dan langsung menjadi viral. "Speechless," tulisnya dalam caption video yang diakhiri dengan emoji mata terbelalak.
Baca Juga: Warga Dua Desa di Bengkulu Menolak Penambangan Batu Bara di Area Habitat Gajah Sumatera
Sebagian besar warganet yang prihatin dengan keselamatan gajah meminta pagar itu agar dilepas untuk menghindari kecelakaan.
Permintaan untuk mencabut pagar terdengar masuk akal karena beberapa ekor gajah pernah mati saat mencoba melintasinya.
Beberapa ada yang berhasil dan sisanya kehilangan nyawa saat terjebak di tengah pagar.
Meski begitu, warganet setuju bahwa gajah yang dibagikan dalam video ini adalah gajah yang cerdik dan jago manjat pagar.