Suara.com - Sebagai orang yang beriman, kita sepatutnya memohon pertolongan dan berdo'a kepada Allah SWT. Islam sendiri telah banyak mengajarkan umat tentang cara dan jalan-jalan menuju kesuksesan.
Melansir tayangan di kanal YouTube Muslim-Saluran Dakwah yang diunggah pada 15 April 2020, Syekh Ali Jaber ajarkan 4 amalan agar rezeki segala arah. Apa saja 4 amalan agar rezeki datang tersebut?
1. Sholat Tahajud
Syekh Ali Jaber menyebutkan bahwa sholat Tahajud di sepertiga malam merupakan amalan pertama jika ingin dikejar-kejar rezeki dari Allah SWT. Pasalnya, dalam waktu tersebut doa-doa yang kita panjatkan kepada Allah SWT akan lebih mudah terkabul.
2. Istighfar
Jika kita tidak mampu untuk melaksanakan sholat malam, cukup diganti dengan beristighfar di waktu sahur atau 3 menit menjelang waktu subuh. Syekh Ali Jaber mengungkapkan, bahwa sebaik-baiknya amalan adalah istiqomah dalam meminta ampunan Allah dengan membaca istighfar lebih lebih waktu sahur.
Baca Juga: Satu Amalan Hebat Meraih Surga Menurut Ustadz Abdul Somad
"Jadi boleh baca Al-Quran, boleh sholat malam, boleh berdzikir, boleh apapun. Tapi yang terbaik adalah istighfar", ungkap Syekh Ali Jaber.
Kemudian, Syekh Ali Jaber juga menyarankan bacaan istighfar yang paling diutamakan adalah membaca Sayyidul Istighfar. Bahkan, Syekh Ali Jaber juga menuturkan, bahwa Nabi Muhammad pernah bersabda, ketika seseorang membaca sayyidul istighfar, kemudian setelah itu ditakdirkan wafat, maka akan masuk surga.
3. Sedekah
Makna dari amalan yang satu ini adalah istiqamah dan melanggengkan sedekah, bukan soal berapa harta yang dikeluarkannya. Di mana dan kapanpun, besar atau kecil yang kita keluarkan untuk sedekah tidak dipermasalahkan oleh Allah SWT.
"Itu tidak jadi masalah besar maupun kecil, tapi bagi Allah tidak ada artinya besar atau kecil, karena kita tidak memberi pada Allah, Allah maha kaya. Tapi rahasia sedekah itu, kita terus-menerus sedekah, siang malam," Syekh Ali Jaber menjelaskan.
4. Berdzikir
Amalan agar rezeki datang yang terakhir menurut Syekh Ali Jaber adalah terus ingat Allah dengan memperbanyak berdzikir. Baik pada waktu pagi hari maupun petang, dan meski sekadar baca surat al-Ikhlas secara diulang-ulang.
Baca Juga: Amalan dan Doa Mustajab saat Hujan
"Walaupun baca surat pendek tapi diulangi berkali-kali tidak menjadi masalah", kata Syekh Ali Jaber.
Demikian 4 amalan agar rezeki datang menurut Almarhum Syekh Ali Jaber yang bisa kita coba lalukan.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama