Taksi Tabrak Rambu Lalin hingga Masuk Got di Kedubes Rusia, Polisi: Sopirnya Ngantuk

Rabu, 10 November 2021 | 11:45 WIB
Taksi Tabrak Rambu Lalin hingga Masuk Got di Kedubes Rusia, Polisi: Sopirnya Ngantuk
Mobil taksi terperosok di selokan depan kantor Kedubes Rusia di kawasan Kuningan, Jaksel. (istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kendaraan taksi menabrak rambu-rambu lalu lintas hingga terperosok ke selokan. Peristiwa kecelakaan tunggal ini terjadi di dekat Kantor Kedutaan Besar Rusia, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Rabu (10/11/2021) pagi tadi.

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono memastikan tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Penyebab daripada kecelakaan diduga karena sopir mengantuk.

"Diduga pengemudi kendaraan Toyota Avanza (Taksi) mengantuk," kata Argo kepada wartawan, Rabu (10/11/2021).

Peristiwa kecelakaan ini bermula tatkala sopir taksi berinisial AW (53) melaju dari arah Selatan menuju Utara di Jalan Denpasar. Setibanya di perempatan Kantor Kedutaan Besar Rusia, AW kehilangan konsentrasi dan menabrak rambu-rambu lalu lintas.

Baca Juga: Adik Tahan Tangis Ceritakan Masa Kecil Bareng Vanessa Angel

"Karena kurang hati-hati dan konsentrasi kendaraan oleng ke arah kanan kemudian menabrak rambu yang berada di sisi kanan jalan hingga kendaraan terperosok ke selokan," tutur Argo.

Kasus kecelakaan ini tengah ditangani Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya. 

"Akibat peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut kendaraan dan tiang rambu mengalami kerusakan untuk korban luka nihil," pungkas Argo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI