Ziarah ke Makam MH Thamrin, Anies: Pahlawan yang Hibahkan Hidupnya untuk Masyarakat Betawi

Rabu, 10 November 2021 | 11:38 WIB
Ziarah ke Makam MH Thamrin, Anies: Pahlawan yang Hibahkan Hidupnya untuk Masyarakat Betawi
Ziarah ke Makam MH Thamrin, Anies: Pahlawan yang Hibahkan Hidupnya untuk Masyarakat Betawi. Anies Baswedan didampingi Wagub Ahmad Riza saat memimpin upacara Hari Pahlawan di Balai Kota. (istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan ziarah ke makam pahlawan nasional, Mohammad Husni (MH) Thamrin di Taman Pemakaman Umum Karet Bivak di Jakarta Pusat, Rabu (10/11/2021).

Ziarah makam ini dilakukan Anies bersama jajaran Badan Musyawarah Betawi sebelum ia memimpin upacara peringatan peringatan Hari Pahlawan ke-76 di Balai Kota.

"Tadi pagi Pemprov DKI bersama dengan Bamus Betawi melakukan kegiatan ziarah ke makam Mohammad Husni Thamrin. Seorang pahlawan asal Betawi yang hidupnya dihibahkan untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat Betawi di masa itu dan untuk ikhtiar Indonesia merdeka," kata Anies kepada wartawan di Balai Kota, Rabu (10/11/2021).

Dia berharap semua masyarakat Ibu Kota kembali mengenang jasa para pahlawan bangsa yang telah membawa Indonesia merdeka.

Baca Juga: Hari Pahlawan, Jokowi Berikan Tanda Kehormatan Bintang Jasa untuk 300 Nakes yang Gugur

"Semuanya untuk saat ini mengambil keteladanan dari para pahlawan yang tersebar makamnya di berbagai tempat di Jakarta termasuk salah satu tempat yang paling banyak karena di sini begitu banyak pejuang pejuang kemerdekaan yg kemudian tinggal di Ibu Kota," ucapnya.

Dalam sambutan upacaranya, Anies juga mengajak seluruh masyarakat untuk memberikan perhatian khusus bagi semua pihak yang turun langsung menangani pandemi Covid-19 selama 1,5 tahun ini yang pantas diberi gelar pahlawan.

Mulai dari tenaga kesehatan, petugas pemakaman, sopir ambulans, tenaga non kesehatan di rumah sakit, hingga petugas keamanan yang mengamankan negara selama pandemi Covid-19.

"Mereka interaksi dengan orang-orang tidak dikenal yang mereka tidak tahu status apakah menjadi carrier atau tidak, dan mereka memilih untuk berada di depan sana atas nama tugas, mereka adalah pahlawan-pahlawan kita," tegasnya.

Anies berharap kondisi pandemi yang terkendali saat ini bisa terus konsisten dan vaksinasi Covid-19 bisa semakin cepat mengejar target kekebalan kelompok agar Indonesia bisa benar-benar terbebas dari pandemi Covid-19.

Baca Juga: Pimpin Upacara Hari Pahlawan di Balai Kota, Anies Sebut Pahlawan di Era Pandemi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI