Suara.com - Viral aksi heroik seorang ibu-ibu yang berlari membukakan jalan untuk ambulans di tengah kemacetan. Adegan tersebut dibagikan oleh akun Instagram @Andreli48, Kamis (11/4/2021).
"Salut, Ibu-ibu yang sedang menggendong anaknya membantu membukakan jalan sebuah mobil ambulance," tulis pengunggah sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com.
Menurut keterangan unggahan, kejadian tersebut terjadi di daerah Sayung, Kabupaten Demak ke arah Semarang.
"Kejadian tadi pagi lokasi di Sayung arah Semarang."
Baca Juga: Tewas dalam Kecelakaan Mobil, Status Instagram Vanessa Angel jadi Pertanda
Dalam video singkat yang diunggah, tampak seorang ibu-ibu yang sedang menggendong anak membantu ambulans untuk melalui jalanan yang macet.
Jalanan tersebut dipenuhi dengan kendaraan seperti mobil, bus, dan truk. Karena jalanan yang macet dan tidak bergerak, ambulans itu melaju dengan melawan arah kendaraan.
Melihat ambulans tersebut tidak bisa lewat, ibu itu memberi sinyal untuk kendaraan-kendaraan di depannya agar minggir dan membuka jalan.
Di bawah terik matahari, wanita itu berlari memberitahu mobil-mobil di sana untuk menepi.
Berkat bantuan ibu-ibu tersebut, ambulans itu bisa melaju dengan pelan diantara kemacetan lalu lintas yang melanda.
Baca Juga: Nenek di Sumut Nangis Ngadu ke Polisi karena Berasnya Jatuh di Jalan
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam komentar. Beberapa diantara mereka memuji aksi heroik ibu-ibu itu.
"Indonesia butuh orang yg seperti ini," ujar warganet.
"Sehat terus orang baik," kata warganet.
"Terimakasih orang baik," tulis warganet.
Video yang mungkin anda lewatkan: