Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah sebanyak 801 orang pada Rabu (3/11/2021), sehingga total kasus mencapai 4.246.174 orang.
Dari jumlah itu, ada tambahan 24 orang meninggal sehingga total menjadi 143.481 jiwa meninggal dunia.
Kemudian, ada tambahan 814 orang yang sembuh sehingga total menjadi 4.091.101 orang lainnya dinyatakan sembuh.
Sementara kasus aktif atau orang yang masih dirawat turun 37 menjadi 11.592 orang, dengan jumlah suspek mencapai 7.500 orang.
Baca Juga: PTM Terbatas SMPN 2 Ditutup, Klaster Covid-19 Sekolah Depok Bertambah Jadi 48 Orang
Angka tersebut didapatkan dari hasil pemeriksaan 253.123 spesimen dari 167.671 orang yang diperiksa hari ini.
Total spesimen yang sudah diperiksa sejak kasus pertama covid-19 hingga hari ini adalah 47.438.975 spesimen dari 31.716.481 orang.
Tercatat sudah 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota yang terinfeksi virus COVID-19.
Data kemarin, positif 4.245.373 orang, 11.629 orang kasus aktif, 4.090.287 orang sembuh, dan meninggal 143.457 jiwa.
Baca Juga: CDC: Antibodi Alami Virus Corona Covid-19 Lebih Lemah dari Vaksinasi