Suara.com - Celana robek-robek menjadi salah satu mode pakaian yang digemari oleh anak muda, termasuk pria yang satu ini. Sayangnya, celana yang robek dibagian lutut dan oaha ini tidak bisa digunakan untuk salat karena tidak menutup aurat.
Baru-baru ini, viral di media sosial aksi seorang pria yang menunjukan triknya saat sedang mengenakan celana robek dan harus melaksanakan salat. Cerita tersebut dibagikan oleh salah satu pemilik akun TikTok belum lama ini.
"Celana robek nggak jadi salat (X)
"Celana robek tetap salat (V)," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan, seperti dikutip oleh Suara.com, Selasa (26/10/2021).
Baca Juga: Digebuki Atasan, Brigadir SL Diproses Etik karena Viralkan Aksi Brutal Kapolres Nunukan
Dalam video singkat tersebut, terlihat seorang pemuda tengah duduk di tangga masjid. Dia bersiap membuka sepatunya.
Kemudian, sang perekam video memberitahu pria tersebut mengenai kondisi celananya yang robek. Pemuda tersebut kemudian menjawab jika ia akan memakai sarung yang ada di dalam masjid.
Namun, sang perekam video berkata jika tidak ada sarung di dalam masjid.
Mendengar hal itu, ia kemudian buru-buru melepas stocking tangan yang ia pakai. Ia melilitkan stocking tersebut di bagian celananya yang robek. Alhasil, bagian yang robek itu berhasil tertutupi.
"Sah nggak sih?" tanya sang pemilik akun.
Baca Juga: Viral, Curhat Turis Lokal di Bali yang Bersitegang Dengan Staf Kafe Gara-gara Daybed
Kini, unggahan tersebut telah disaksikan sedikitnya 11 juta pengguna TikTok. Melihat video tersebut, warganet memperdebatkan sah tidaknya salat pemuda tersebut.
"Sah atau gak sah biarlah jd Hak Allah untuk menilainya... yang penting Niatnya gimanapun keadaannya salat yang utama," ujar warganet.
"Seenggakknya dia udah ada niat buat melakukan ibadah, masahal diterima/tidak itu urusan allah," ucap warganet
"Sah ga sah si klo niatnya sholat ya sah," timpal lainnya.
"Lucu ini, kalau dia emg inget salat harusnya dia tau kalau celana sobek (apalagi disini pas di lutut dan lebar) ya gak sah," pendapat warganet.
"Ada yang bilang "sah or tidak urusan Allah yang penting (niat) melakukan kewajiban" YAUDAH DEH KALO EMANG GITU KONSEPNYA SHOLAT GAK PAKE PAKAIAN GMN?" tutur warganet.
Video yang mungkin anda lewatkan: