Emak-emak Kelupaan Lagi Rebus Gula Merah, Penampakan Bentuknya Jadi Tak Terduga: Estetik

Selasa, 26 Oktober 2021 | 11:05 WIB
Emak-emak Kelupaan Lagi Rebus Gula Merah, Penampakan Bentuknya Jadi Tak Terduga: Estetik
Gula merah (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen seorang ibu yang lupa sedang merebus gula merah viral di media sosial. Bukan tanpa alasan, penampakan gula merah tersebut menjadi tak terduga.

Cerita tersebut dibagikan oleh pemilik akun TikTok Haloinigals belum lama ini.

"Kelakuan emak gue hari ini," tulis sang pemilik akun sebgai keterangan video, seperti dikutip oleh Suara.com, Selasa (26/10/2021).

Dalam video singkat yang diunggah, tampak penampakan rumah sang pemilik akun dipenuhi dengan asap. Asap tersebut berasal dari rebusan gula merah yang gosong.

Menurut penuturan sang pemilik akun, ibunya lupa kalau ia sedang memasak gula merah karena keasyikan mencoba baju baru.

"Ini emak gue lagi rebus gula merah terus lupa karena lagi kesenengan cobain baju baru," ungkapnya di kolom komentar.

Karena lupa, rebusan gula merah itu menjadi gosong. Sontak, seisi rumah dipenuhi dengan kabut asap. Tak hanya gosong, rebusan gula merah itu menjadi padat dan mengembang.

Berwarna hitam, rebusan gula merah yang gosong itu menempel dengan panci dan tidak bisa lepas. 

Lupa Lagi Rebus Gula Merah Gegara Nyobain Baju Baru, Penampakannya Tak Terduga (TikTok)
Lupa Lagi Rebus Gula Merah Gegara Nyobain Baju Baru, Penampakannya Tak Terduga (TikTok)

Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam tanggapan. Beberapa dari mereka menuliskan pengalaman serupa.

Baca Juga: Viral Wanita Gelar Pernikahan Berbarengan Wisuda: The Best Moment

"Emak gue hampir setiap hari kalau masak atau manasin makan pasti gosong. Kebiasaan ditinggal ngerumpi sama nonton sinetron," tutur warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI