Suara.com - Sepasang pengantin baru di India harus menaiki wajan raksasa untuk menerjang banjir yang merendam negara tersebut empat hari terakhir.
Aksi pengantin baru tersebut langsung viral di media sosial. Banyak yang membagikan momen ketika mereka duduk bersama di sebuah wajan raksasa untuk menerjang banjir.
"Jadi pasangan dari distrik Alappuzha di Kerala ini menggunakan kapal wajan raksasa mengarungi banjir untuk sampai ke tempat pernikahan mereka," tulis seorang warganet.
Dalam video tersebut terlihat pengantin baru duduk dalam bejana aluminium sementara dua pria dan seorang fotografer mendayung pasangan.
Baca Juga: Banjir di Samarinda, 5 Kelurahan di 2 Kecamatan Terendam, 9.444 Orang Terdampak
Di akhir video, tampak pasangan tersebut tiba dengan selamat dan dalam kondisi kering di sebuah kuil kecil di Thalavady, yang juga sebagian terendam banjir.
Menyadur The Guardian Kamis (21/10/2021), pasangan itu dilaporkan meminjam wajan raksasa itu dari kuil dekat tempat mereka tinggal.
"Ini berubah menjadi pernikahan yang tidak pernah kami bayangkan," kata pengantin wanita kepada saluran berita lokal Asianet.
Pasangan ini bertekad untuk menjalani upacara meskipun cuaca ekstrem. "Seharusnya memesan perahu daripada mobil …," kata seorang pria di video tersebut, dikutip dari Agence France-Presse.
Menurut laporan media lokal, pasangan tersebut diketahui bernama Akash dan Aishwarya. Mereka adalah petugas kesehatan di sebuah rumah sakit di Chengannur.
Baca Juga: Antisipasi Banjir Lahar, BPBD Sleman Pasang Sensor Baru Peringatan Dini di Kali Boyong
Banjir dan tanah longsor yang disebabkan oleh hujan lebat terjadi di negara bagian Kerala hingga menewaskan sedikitnya 27 orang.
Hujan lebat juga membuat sungai meluap dan jembatan tersapu bersih, bahkan di beberapa kota dan desa, akses jalan terputus.
Sheeba George, pejabat senior di distrik Idukki, mengatakan kepada media lokal bahwa puluhan keluarga telah dievakuasi.
Pemerintah negara bagian mengatakan telah mengevakuasi ribuan orang dan mendirikan lebih dari 100 kamp pengungsian.