Cara Download Sertifikat Vaksin Tanpa Aplikasi PeduliLindungi

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 20 Oktober 2021 | 18:49 WIB
Cara Download Sertifikat Vaksin Tanpa Aplikasi PeduliLindungi
Cara Download Sertifikat Vaksin Tanpa Aplikasi PeduliLindungi - Ilustrasi sertifikat vaksin. (Dok. Pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan Situs Resmi PeduliLindungi.id

Cara kedua yang bisa digunakan adalah dengan melalui situs resmi dari pedulilindungi.id. Berikut langkah yang bisa Anda ikuti.

  1. Buka situs pedulilindungi.id melalui HP atau laptop.
  2. Klik Login jika sudah memiliki akun, dan klik Register jika belum memiliki akun.
  3. Untuk mendaftar, tulis nama lengkap dan nomor HP yang digunakan, lalu klik Buat Akun.
  4. Cek SMS dari PEDULICOVID pada nomor HP yang didaftarkan tadi. SMS akan masuk dalam waktu singkat setelah mendaftar.
  5. Masukkan 6 digit nomor verifikasi yang tertera pada pesan singkat yang dikirimkan tadi.
  6. Sistem akan secara otomatis melakukan verifikasi pada nomor kode yang dimasukkan.
  7. Setelah berhasil Login, lalu klik kolom nama Anda yang ada di bagian pojok kanan laman tersebut.
  8. Lanjutkan dengan klik Sertifikat Vaksin.
  9. Kemudian muncul tampilan sertifikat vaksin yang Anda miliki.
  10. Tinggal klik saja bagian Unduh Sertifikat, dan dalam waktu singkat sertifikat vaksin akan masuk ke direktori penyimpanan Anda.

Mudah dan cepat bukan cara download sertifikat vaksin tanpa aplikasi di atas? Selamat mencoba.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI