Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan program vaksinasi yang gencar diharapkan memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat dari penyebaran Covid-19.
Hal ini dikatakan Jokowi saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal door to door di Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Selasa (19/10/2021).
"Kita harapkan dengan vaksinasi ini perlindungan bisa diberikan secara maksimal kepada masyarakat sehingga masyarakat bisa terproteksi dari penyebaran Covid-19," ujar Jokowi.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi dari pintu ke pintu (door to door) yang digelar oleh Badan Intelijen Negara (BIN).
Baca Juga: Situasi Pandemi Semakin Membaik, Pemprov Jateng Minta Pemda Perbanyak Sentra Vaksinasi
Pelayanan vaksinasi door to door tersebut kata Jokowi memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk mendapatkan vaksinasi dengan cepat.
Sehingga, kata Jokowi, target akhir tahun, 70 persen penduduk telah divaksinasi dan diharapkan tercapai kekebalan komunal.
"Jadi petugas vaksin, vaksinator datang dari rumah ke rumah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk memudahkan masyarakat agar mendapat vaksin secepat-cepatnya ini untuk mempercepat capaian vaksinasi secara nasional karena kita berharap di akhir tahun nanti lebih dari 70 persen penduduk kita telah divaksinasi," tutur dia.
Adapun jumlah peserta vaksin kata Jokowi sekitar 70 ribu orang.
Rinciannya sebanyak 30.000 masyarakat yang mendapatkan vaksin dengan door to door dan 40.000 pelajar tingkat SMP, SMA dan SMK serta para santri. Pelaksaan vaksinasi digelar tak hanya di Kalimantan Utara, melainkan di beberapa provinsi lain.
Baca Juga: Dalam Waktu Dekat, WHO Bakal Bagikan Obat Antivirus COVID-19 ke Negara Miskin
"Peserta vaksinasinya sebanyak 70 ribu, 30 ribu masyarakat yang dilakukan dengan door to door dan 40 ribu pelajar SMP, SMA, SMK dan para santri ini dilakukan Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, NTB, Sulawesi Tengah dan Gorontalo," katanya.